Implementasi Asterisk Untuk Server Voip pada Mini PC Rapsberry PI

Rahman, Fathur (2015) Implementasi Asterisk Untuk Server Voip pada Mini PC Rapsberry PI. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

VoIP adalah sebuah aplikasi yang memungkinkan untuk melakukan komunikasi antara dua pihak atau lebih dengan metode packet switching melalui Internet. Voip memiliki beberapa jenis protokol yang digunakan untuk pemrosesan, yaitu SIP (Session Initiation Protocol) dan H.323. SIP adalah protokol yang digunakan untuk membangun, mengelola dan mengakhiri sesi panggilan. Untuk membangun sebuah Server VoIP maka diperlukan sebuah komputer yang dapat engoperasikan protokol VoIP dan aplikasi. Biaya penggunaan tenaga listrik tentu menjadi salah satu faktor dalam pemilihan spesifikasi untuk membangun sebuah server. Mini PC aspberry Pi adalah komputer kecil dengan komponen sederhana. Mini PC Raspberry Pi mampu bekerja seperti komputer pada umumnya namun memiliki kinerja yang lebih rendah karena dirancang untuk melakukan kegiatan pemrosesan yang lebih ringan. Berdasarkan hasil pengujian, Mini PC Raspberry Pi mampu berfungsi sebagai server VoIP dengan CPU dan penggunaan RAM tidak terlalu tinggi. Selain itu bila dibandingkan dengan PC desktop, Mini PC Raspberry Pi memiliki konsumsi daya yang lebih rendah, yang berarti tujuan Raspberry Pi Mini PC mampu menggantikan PC desktop sebagai server VoIP dalam hal perbandingan biaya penggunaan smber daya listrik dapat tercapai.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: VoIP, SIP, Mini PC
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Komputer > Sistem Komputer > 2015
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Komputer (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:06
Last Modified: 16 Nov 2016 08:06
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/25784

Actions (login required)

View Item View Item