Pengaruh dividen per lembar saham dan rasio hutang atas modal terhadap harga saham : (studi kasus pada perusahaan group Bakrie yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia)

Masopah, Euis (2013) Pengaruh dividen per lembar saham dan rasio hutang atas modal terhadap harga saham : (studi kasus pada perusahaan group Bakrie yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Perusahaan Group Bakrie merupakan perusahaan yang bergerak di berbagai sektor bisnis. Namun beberapa tahun belakangan, perusahaan mengalami penurunan kinerja keuangan akibat penggunaan hutang yang sangat besar. Akibatnya harga saham pun mengalami penurunan.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh dividen per lembar saham dan rasio hutang atas modal terhadap harga saham.Objek penelitian ini adalah dividen per lembar saham, rasio hutang atas modal, dan harga saham perusahaan Group Bakrie yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan metode verifikatif dengan pendekatan kuntitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan yang tergabung dalam perusahaan Group Bakrie yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2005-2011. Sedangkan sampel yang digunakan sebagai objek penelitian yaitu sebanyak dua perusahaan. Model analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda.Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan: (1) Dividen per lembar saham berpengaruh positif signifikan terhadap harga saham; (2) Rasio hutang atas modal mempunyai pengaruh positif namun tidak signifikan terhadap harga saham; (3) dividen per lembar saham dan rasio hutang atas modal mempunyai pengaruh positif signifikan terhadap harga saham perusahaan Group Gakrie yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Dividen Per Lembar Saham, Rasio Hutang Atas Modal, dan Harga Saham
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Akuntansi > 2013
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Akuntansi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:06
Last Modified: 16 Nov 2016 08:06
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/25820

Actions (login required)

View Item View Item