Aplikasi pemandu wisata Kebun Binatang Bandung berbasis android

Nugraha Ramdhon, Andri (2014) Aplikasi pemandu wisata Kebun Binatang Bandung berbasis android. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Kebun Binatang Bandung (KBB) merupakan salah objek wisata bagi turis dalam dan luar kota Bandung. Keindahan alam dan keanekaragaman hewan dan tumbuhan menjadi salah satu daya tarik wisatawan untuk mengunjungi objek wisata ini. Bagi pengunjung yang baru mengenal dan mengunjungi objek wisata ini tidak menutup kemungkinan masih akan mengalami kesulitan dalam mengetahui keberadaan hewan, tumbuhan atau fasilitas umum dikarenakan luas lokasi KBB yang cukup luas mencapai 13.7 ha. Sejauh ini penyampaian informasi hewan, tumbuhan masih dirasa belum efektif karena belum lengkapnya informasi serta media penyampaian informasi yang rentan mengalami kerusakan.Oleh karena itu aplikasi pemandu wisata KBB (BonBinTour) dapat menjadi solusi bagi para pengunjung yang baru mengenal dan mengunjungi objek wisata ini, selain itu juga dapat memberikan informasi yang lebih lengkap, dinamis mengenai hewan, tumbuhan, fasilitas umum yang diinginkan. Teknologi augmented reality yang diterapkan menggunakan marker untuk mendapatkan informasi detail objek hewan, tumbuhan dan fasilitas umum serta penggunaan GPS based tracking untuk menampilkan keberadaan lokasi hewan, tumbuhan dan fasilitas umum. Teknologi smartphone android yang sudah berkembang pesat saat ini, mempermudah implementasi augmented reality dikarenakan setiap smartphone android yang ada sekarang sudah diintegrasikan dengan GPS, yang kemudian GPS tersebut digunakan sebagai pengembangan metode augmented reality. Berdasarkan hasil uji betha interview dengan pihak KBB, aplikasi BonBinTour ini menunjukkan bahwa aplikasi ini mudah digunakan oleh pengguna, serta bisa bermanfaat bagi pengunjung wisata KBB dalam melakukan kunjungan wisatanya. Dengan demikian aplikasi BonBinTour ini dapat menjadi alternatif lain bagi para pengunjung KBB untuk memperoleh informasi yang lebih baik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: BonBinTour, Pemandu Wisata, Kebun Binatang Bandung, Augmented Reality, Android.
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2014
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:07
Last Modified: 16 Nov 2016 08:07
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/26987

Actions (login required)

View Item View Item