Pemodelan Implementasi Teknologi Informasi Pada Smart Manufacturing System Studi Kasus : Woojin Giop Sungwoo Hi-Tech Yangsan, Korea Selatan

Panji Harmoko, Kirap (2014) Pemodelan Implementasi Teknologi Informasi Pada Smart Manufacturing System Studi Kasus : Woojin Giop Sungwoo Hi-Tech Yangsan, Korea Selatan. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Adanya teknologi informasi mengakibatkan terjadinya revolusi industri khususnya di bidang manufaktur. Smart manufacturing system merupakan sebuah tren sistem teknologi manufaktur yang menggabungkan ilmu pengetahuan, teknik dan teknologi informasi di masa sekarang ini. Sistem smart manufacturing ini telah diimplementasikan di berbagai negara maju seperti amerika, jerman, jepang, Korea Selatan, dan lain sebagainya. Sungwoo Hi-tech merupakan salah satu perusahaan manufaktur yang bergerak di bidang automobile yang telah menerapkan sistem tersebut. Oleh karena sistem smart manufacturing ini merupakan tren teknologi manufaktur terbaru tidak banyak perusahaan yang mengimplementasikannya. Untuk mengimplementasikan teknologi ini, Sungwoo Hi-tech menerapkan teknologi automatisasi produksi dengan disertai dukungan teknologi informasi terkait. Melakukan pemetaan model terhadap teknologi smart manufacturing dilakukan dengan menganalisis lingkungan internal perusahaan menggunakan alat analisis SWOT da value chain sebagai penjabaran aktifitas bisnis di Sungwoo Hi-Tech. Melalui aktifitas bisnis yang telah terdeskripsi dapat di temukan aplikasi atau sistem TI yang diterapkan pada masing-masing proses bisnis serta dapat diketahui teknologi informasi seperti apa yang diimplementasikan pada sektor manufaktur khususnya di Sungwoo Hitech. Hasil dari penelitian ini adalah model implementasi teknologi informasi yang mendukung smart manufacturing system di Sungwoo Hitech khususnya di Woojin Giop yang terbagi menjadi tiga model yaitu; model sistem informasi, model teknologi jaringan, dan model smart manufacturing. Selain itu untuk mencapai smart manufacturing yang terintegrasi secara keseluruhan di hasilkan pula model usulan TI untuk pengembangan kedepannya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Smart Manufacturing, Model TI, Automobile
Subjects: S2 Thesis > Magister Sistem Informasi > 2014
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:09
Last Modified: 16 Nov 2016 08:09
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/28418

Actions (login required)

View Item View Item