Analisis perbandingan dengan metode eigen face dan fisher face dalam sistem pengenalan wajah

Ardiansyah, Sofyan (2015) Analisis perbandingan dengan metode eigen face dan fisher face dalam sistem pengenalan wajah. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Untuk membangun sistem pengenalan wajah yang handal dalam mengidentifikasi seseorang, sistem tersebut harus memenuhi beberapa kriteria diantaranya keakurat,kecepatan waktu eksekusi dan penggunaan memori yang baik untuk proses pengenalan. Dengan adanya masalah dari kriteria tersebut maka diperlukan sebuah analisis terhadap sistem pengenalan wajah, oleh karena itu dibutuhkan analisa terhadap sistem pengenalan wajah. Metode sistem pengenalan wajah yang akan dianalisa yaitu metode pengenalan wajah eigen face dan fisher face. Karena kedua Metode yang banyak digunakan pada saat ini. Kedua metode ini menggunakan teknik statistik yaitu PCA untuk metode eigen face dan LDA untuk fisher face. Pada tugas akhir ini kedua metode akan dibandingkan metode mana yang lebih baik dalam hal keakuratan, penggunaan memori dan lamanya waktu esksekusi. Penelitian perbandingan dilakukan sebanyak tiga kali dimana jumlah orang yang dikenali 5 orang. Pada penelitian pertama jumlah citra latih yang di input sebanyak 10 buah untuk setiap orang yang menghasilkan keakuratan pengenalan 70% untuk eigen face dan 66% fisher face, penggunaan memori 1899329 bytes eigen face dan 1898630 bytes fisher face, lamanya eksekusi 2.46 ms eigen face dan 2.15 ms fisher face. Pada penelitian kedua jumlah citra latih yang di input sebanyak 15 buah untuk setiap orang yang menghasilkan keakuratan pengenalan 78% untuk eigen face dan 78% fisher face, penggunaan memori 2121678 bytes eigen face dan 2122033 bytes fisher face, lamanya eksekusi 3.52 ms eigen face dan 3.56 ms fisher face. Pada penelitian ketiga jumlah citra latih yang di input sebanyak 20 buah untuk setiap orang yang menghasilkan keakuratan pengenalan 82% untuk eigen face dan 84% fisher face, penggunaan memori 2526061 bytes eigen face dan 2489491 bytes fisher face, lamanya eksekusi 5.4 ms eigen face dan 4.89 ms fisher face.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Eigen Face, Fisher Face.
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Komputer > Sistem Komputer > 2015
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Komputer (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:09
Last Modified: 16 Nov 2016 08:09
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/28911

Actions (login required)

View Item View Item