Pengaruh Minat Perilaku Wajib Pajak Terhadap Efektivitas E-Filing dan Implikasinya Terhadap Kepatuhan Formal Perpajakan (Survei pada Wajib Pajak Orang Pribadi di Bank Mega Regional Bandung)

Savitri Agustin, Rieke (2014) Pengaruh Minat Perilaku Wajib Pajak Terhadap Efektivitas E-Filing dan Implikasinya Terhadap Kepatuhan Formal Perpajakan (Survei pada Wajib Pajak Orang Pribadi di Bank Mega Regional Bandung). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Kepatuhan formal perpajakan yang dinilai dari pelaporan SPT mencakup kelengkapan SPT dan pelaporan tepat waktu masih rendah. Tersedianya e-filing sebagai sarana mudah pelaporan masih belum efektif dalam membantu Wajib Pajak dalam melaporkan SPT, karena konten dalam e-filing masih sulit digunakan oleh Wajib Pajak. Untuk mengefektifkan e-filing dapat dilakukan dengan meningkatkan minat perilaku Wajib Pajak. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh minat perilaku wajib pajak terhadap efektivitas e-filing dan implikasinya terhadap kepatuhan formal perpajakan. Penelitian ini dilakukan pada Wajib Pajak Orang Pribadi yang sudah menggunakan e-filing di Bank Mega Regional Bandung, yaitu sebanyak 80 Wajib Pajak Orang Pribadi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan verifikatif dengan metode analisis Structural Equation Model - Partial Least Square (SEM - PLS). Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer, yaitu melalui kuesioner. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) minat perilaku Wajib Pajak mempengaruhi efektivitas e-filing dan (2) efektivitas e-filing mempengaruhi kepatuhan formal perpajakan. Hal ini menunjukkan bahwa semua hipotesis dalam penelitian ini diterima. Hasil ini mendukung teori-teori penghubung, juga mendukung serta mengembangkan kembali hasil penelitian sebelumnya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Minat Perilaku Wajib Pajak, Efektivitas E-filing, Kepatuhan Formal Perpajakan
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Akuntansi > 2014
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Akuntansi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:10
Last Modified: 16 Nov 2016 08:10
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/29637

Actions (login required)

View Item View Item