Pengaruh Kompetensi Dan Penempatan Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Pada PT. Finansia Multi Finance Cabang Cimahi

Sofyan Firdaus, Mohamad (2016) Pengaruh Kompetensi Dan Penempatan Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Pada PT. Finansia Multi Finance Cabang Cimahi. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Perusahaan berusaha untuk meningkatkan kinerja pegawainya sebagai salah satu upaya mencapai tujuan perusahaan. Salah satu faktor yang mempengaruhi kinerja pegawai adalah kompetensi dan penempatan kerja yang didasarkan pada kemampuan dan keahlian pegawai. Peningkatan kinerja pegawai merupakan masalah sistem dalam arti tertentu, karena ada banyak segi dari pekerjaan dan kegiatan perusahaan yang mempunyai dampak terhadap peningkatan kinerja pegawai. Bidang kerja yang dapat meningkatkan kinerja pegawai disamping perlunya pembenahan kembali beberapa bagian organisasi dan fungsi staff untuk menunjang peningkatan produktivitas semaksimal mungkin. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif verifikatif, dengan menggunakan metode survei explanatory dengan teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi liner berganda dan penyebaran kuesioner terhadap 56 orang karyawan sebagai responden.Data dianalisis dengan koefisien korelasi rank spearman. Sebelum data dianalisis perlu diadakan pengujian validitas untuk mengetahui layak tidaknya kuesioner disebar, setelah melalui uji validitas dengan mengambil 30 hasil kuesioner sebagai sample awal , setelah itu maka dilakukan uji korelasi , uji regresi dan uji hipotesis yang diolah dengan menggunakan software SPSS versi 16. Maka hasil penelitian yang diperoleh adalah hubungan antara kompetensi dan penempatan kerja berada pada kategori cukup baik dan gambaran kinerja pegawai juga berada pada kategori cukup baik. Hasil penghitungan korelasi pada kompetensi terhadap kinerja pegawai menunjukkan hubungan yang cukup kuat. Korelasi pada penempatan kerja terhadap kinerja pegawai menunjukkan hubungan yang cukup kuat, hal ini dapat diartikan bahwa apabila kompetensi dan penempatan kerja berjalan dengan baik maka kinerja pegawai akan meningkat dan apabila kompetensi dan penempatan kerja belum berjalan dengan baik maka kinerja akan mengalami penurunan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kompetensi dan Penempatan Kerja, Kinerja Pegawai
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Manajemen > 2016
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:38
Last Modified: 16 Nov 2016 07:38
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/3784

Actions (login required)

View Item View Item