Sistem Monitoring Dan Evaluasai Kegiatan Diklat Di Pusat Pengembangan Pemberdayaan Pendidikan Dan Tenaga Kependudukan Ilmu Pengetahuan Alam Bandung

Rizki Marliani, Mia (2016) Sistem Monitoring Dan Evaluasai Kegiatan Diklat Di Pusat Pengembangan Pemberdayaan Pendidikan Dan Tenaga Kependudukan Ilmu Pengetahuan Alam Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Pusat pengembangan pembardayaan pendidikan dan tenaga kependidikan ilmu pengetahuan alam (P4TK IPA) adalah sebuah institusi pemerintahan yang menaungi pelatihan bagi guru-guru IPA dari berbagai tingkatan, yang memiliki tujuan untuk mengembangkan sains melalui berbagai kegiatan pelatihan guru-guru ilmu pengetahuan alam di seluruh Indonesia, seperti dilakukannya pengkajian, penelitian, dan pengembangan bahan ajar, serta terus berusaha meningkatkan kualitas SDM bagi tenaga teknis dan tenaga fungsional. Permasalahan yang dihadapi adalah peserta kegiatan diklat memiliki permasalahan yang kerap terjadi pada proses diklat yaitu ketika proses pendaftaran, baik pendaftaran secara langsung maupun tidak langsung (undangan). Kemudian permasalahan widyaiswara selaku pemateri yaitu masalah dimana terdapat materi yang tidak relevan dijadikan bahan pelatihan, sehingga bahan ajar sulit dipahami oleh peserta. Serta keterbatasan kabid fasilitas dan peningkatan kompetensi dalam memonitoring kegiatan diklat. Metode pendekatan yang digunakan selama penelitian berlangsung adalah metode pendekatan berorientasi objek. Sistem ini dibangun dengan menggunakan PHP dan MySQL, dan menggunakan Sublime Text 3 dan MySQL Workbench sebagai alat bantu pembangunan sistem. Pembangunan Sistem monitoring dan evaluasi kegiatan diklat di P4TK IPA oni diharapkan dapat menunjang kebutuhan P4TK IPA dalam memonitoring dan evaluasi kegiatan diklat dengan lebih efektif dan efisien, dan menghasilkan output sesuai dengan yang diharapkan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Penelitian, Monitoring, Evaluasi, Web
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2016
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:39
Last Modified: 16 Nov 2016 07:39
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/4566

Actions (login required)

View Item View Item