Strategi Komunikasi Bidang Pembinaan Rawan Sosial Anak Dan Remaja Dinas Sosial Kota Bandung Dalam Program Perlindungan Anak

Moch and Fadillah, Andriansyah (2017) Strategi Komunikasi Bidang Pembinaan Rawan Sosial Anak Dan Remaja Dinas Sosial Kota Bandung Dalam Program Perlindungan Anak. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana Strategi Komunikasi Bidang Pembinaan Rawan Sosial Anak dan Remaja (PRSA) Dinas Sosial Kota Bandung dalam Program Perlindungan Anak melalui Kegiatan Pengembangan Bakat dan Keterampilan Anak Terlantar di Yayasan Cahaya Lentera. Untuk menjawab permasalahan tersebut, peneliti menggunakan Perencanaan, Bentuk Pesan, dan Kegiatan Komunikasi sebagai sub fokus penelitian. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, studi pustaka, observasi, dan dokumentasi. Subjek penelitian ini adalah Bidang PRSA Dinas Sosial Kota Bandung. Informan penelitian berjumlah tiga orang dengan menggunakan teknik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Perencanaan yang dilakukan Bidang PRSA Dinas Sosial Kota Bandung adalah dengan membuat agenda kegiatan, mempersiapkan fasilitas dan pendanaan untuk kegiatan pengetmbangan bakat dan keterampilan anak terlantar di Yayasan Cahaya Lentera. Bentuk Pesan yang dilakukan Bidang PRSA Dinas Sosial Kota Bandung berupa pesan informatif dan persuasif yang tujuannya untuk memberikan informasi dan ajakan terhadap anak-anak terlantar di Yayasan Cahaya Lentera. Kegiatan Komunikasi Bidang PRSA Dinas Sosial Kota Bandung melakukan pemberian motivasi kepada anak terlantar di Yayasan Cahaya Lentera agar mau mengikuti kegiatan pengembangan bakat dan keterampilan anak terlantar. Peneliti mengambil kesimpulan, Strategi Komunikasi Bidang PRSA Dinas Sosial Kota Bandung dalam Program Perlindungan Anak mampu meningkatkan bakat dan keterampilan anak terlantar di Yayasan Cahaya Lentera. Saran peneliti, sebaiknya Bidang PRSA Dinas Sosial Kota Bandung dapat melakukan kegiatan pengembangan bakat dan keterampilan di yayasan-yayasan lain di Kota Bandung, selain itu, diharapkan tidak hanya bakat dan keterampilan, tetapi juga pengembangan intelektualnya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: strategi komunikasi, program perlindungan anak, anak terlantar, Bidang PRSA Dinas Sosial Kota Bandung.
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Sospol > Ilmu Komunikasi > 2016
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi (S1)
Date Deposited: 06 Jun 2017 02:58
Last Modified: 06 Jun 2017 02:58
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/51666

Actions (login required)

View Item View Item