Analisis Pasar Untuk Penentuan Daerah Pemasaran Dan Penentuan Produk Baru Berdasarkan Kepuasaan Pelanggan Di Sari Kedelai Subang Dengan Pendekatan Customer Relationship Management (CRM)

Kurnia, Rudi (2017) Analisis Pasar Untuk Penentuan Daerah Pemasaran Dan Penentuan Produk Baru Berdasarkan Kepuasaan Pelanggan Di Sari Kedelai Subang Dengan Pendekatan Customer Relationship Management (CRM). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Sari Kedelai merupakan perusahaan yang bergerak di bidang pembuatan makanan yaitu industri pembuatan tahu. Perusahaan Sari Kedelai yang beralamat di Kp. Bolang Desa Cibuluh Kecamatan Tanjungsiang Kabupaten Subang mempunyai tujuan agar tahu bisa menjadi sebuah makanan dengan harga terjangkau namun sangat bergizi. Perusahaan Sari Kedelai memiliki tingkatan pelanggan mulai dari rumah makan, pedagang maupun yang langsung datang ke pabrik. Pemilik sari kedelai ingin memperluas pasar dengan mendapatkan pelanggan baru di daerah pemasaran berdasarkan daerah yang belum memiliki pelanggan. Berdasarkan wawancara dengan bapak ade selaku bagian penjualan dan berdasarkan kuesioner yang dilakukan terhadap 25 responden bahwa pelanggan membutuhkan produk lain yang diolah dari kedelai.Customer Relationship Management dipilih agar hubungan dengan pelanggan tetap terjalin dengan baik. Framework yang digunakan dalam pembangunan sistem ini adalah Dynamic CRM meliputi Relationship Phase, Dynamic Relationship Management, dan Customer Information Type. Proses analisis pangsa pasar menggunakan Segmenting Targeting dan Positioning dengan tujuan membantu pemilik dalam menentukan daerah pemasaran sedangkan untuk analisis penentuan produk baru menggunakan metode kuesioner yang berdasarkan kepada kepuasan pelanggan bertujuan untuk membantu pihak sari kedelai dalam menentukan pembuatan produk baru. Aplikasi CRM yang dibangun digunakan untuk memperluas daerah pemasaran berdasarkan analisis pangsa pasar sehingga hasilnya dapat menjadi rekomendasi pemilik dalam penentuan daerah pemasaran dan penentuan produk baru yang berdasarkan kepuasan pelanggan dengan tujuan perusahaan dapat membuat produk sesuai keinginan pelanggan. Berdasarkan hasil pengujian yang dilakukan yaitu pengujian black box dan UAT, Sistem Informasi Customer Relationship Management di Sari kedelai ini sudah memenuhi maksud dan tujuan dari penelitian yang dilakukan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Sari Kedelai, CRM, Pangsa Pasar, Penentuan Produk, Kepuasan Pelanggan
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2017
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1)
Date Deposited: 06 Jun 2017 02:58
Last Modified: 06 Jun 2017 02:58
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/51888

Actions (login required)

View Item View Item