Atikah (2004) TINDAKAN HUKUM APAKAH YANG DAPAT DILAKUKAN OLEH WARUNG INTERNET Fides Net SEHUBUNGAN DENGAN ADANYA TUNTUTAN MENGENAI TIDAK MELENGKAPI WARUNG INTERNET Fides Net DENGAN W-BLOCKER UNTUK MEMBLOK CYBERPORN. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Warung internet merupakan salah satu fasilitas bagi masyarakat untuk turut serta dalam pengembangan dan pendayagunaan telematika. Sesuai dengan INPRES No.6 tahun 2001 warung internet merupakan ujung tombak perkembangan teknologi informasi yang saat ini menghadapi dilema besar, salah satunya yaitu pengaksesan situs-situs porno secara mudah bahkan tanpa diakses oleh pengguna internetpun situs-situs porno tersebut dapat terbuka secara langsung dalam alamat di URL (uniform resource locator) meskipun warung internet tersebut telah memasang sofware yang berfungsi untuk memblok situs-situs yang tidak boleh dilihat oleh mereka yang belum cukup umur. Hal ini sebagaimana terjadi pada warung internet Fides Net dengan pengguna seorang anak berusia 14 (empat belas) tahun yaitu Hendra Budiman. Cyberporn tersebut tetap muncul meskipun berdasarkan fakta yang ada warung internet Fides Net telah memasang sofware W-Blocker. Penelitian ini menggunakan penafsiran gramatikal yaitu menafsirkan kata demi kata dari maksud pembuat undang-undang Berdasarkan analisis terhadap fakta-fakta dan bahan-bahan hukum serta penerapan hukum dalam perkara ini, maka dapat disimpulkan bahwa tuntutan atas terbukanya cyberporn oleh Herri Budiman selaku orang tua Hendra Budiman tidak beralasan sehubungan warung internet Fides Net telah memasang sofware W-Blocker yang berfungsi untuk memblok situs-situs yang tidak boleh dibuka oleh yang belum cukup umur, dan tidak terpenuhinya unsur tindak pidana dari pasal 283 KUHP yang dijadikan sebagai dasar tuntutan
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Hukum > 2004 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Hukum Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Hukum > Ilmu Hukum (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:40 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:40 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/5358 |
Actions (login required)
View Item |