PROGRAM ENKRIPSI DAN DEKRIPSI DENGAN MENGGUNAKAN METODE DES DAN METODE GOST

Ghoffar, Muhammad (2004) PROGRAM ENKRIPSI DAN DEKRIPSI DENGAN MENGGUNAKAN METODE DES DAN METODE GOST. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Perkembangan teknologi telekomunikasi dan penyimpanan data menggunakan komputer memungkinkan pengiriman data jarak jauh yang relatif cepat dan murah. Di lain pihak, pengiriman data jarak jauh melalui gelombang radio maupun medium lain yang digunakan masyarakat luas (public) sangat memungkinkan pihak lain dapat menyadap dan mengubah data yang dikirimkan. Demikian juga pada sistem jaringan komputer dengan jumlah pemakai yang banyak. Dalam teknologi informasi, telah dan sedang dikembangkan cara-cara untuk menangkal berbagai bentuk serangan semacam ini. Salah satunya yang ditempuh untuk mengatasi masalah ini ialah dengan menggunakan kriptografi dalam bentuk enkripsi-dekripsi menggunakan transformasi data sehingga data yang dihasilkan tidak dapat dimengerti oleh pihak ketiga. Dalam tugas akhir ini akan disajikan analisis algoritma DES dan Gost dengan panjang blok cipher 64 bit .Tugas akhir ini juga akan menampilkan implementasi program untuk menampilkan bagaimana cara mengenkripsi dan mendekripsi file dengan menggunakan kedua algoritma tersebut.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2004
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:40
Last Modified: 16 Nov 2016 07:40
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/5478

Actions (login required)

View Item View Item