Sistem Informasi Layanan Kebersihan Pada PD Kebersihan Kota Bandung

Muttaqiin, Muhammad (2017) Sistem Informasi Layanan Kebersihan Pada PD Kebersihan Kota Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Seiring dengan berkembangnya teknologi informasi sekarang ini, pembuatan Sistem Informasi di dalam suatu perusahaan atau instansi merupakan langkah yang sangat penting, salah satunya untuk efisiensi dalam menggunakan sumber daya (tenaga, biaya, waktu). Perusahan Daerah (PD) Kebersihan Kota Bandung merupakan salah satu perusahaan daerah bergerak di bidang jasa pemungutan sampah dalam pengolahan datanya sudah tersentuh komputerisasi tetapi hanya menggunakan Microsoft Excel untuk suatu pemrosesan dan laporan, belum adanya software aplikasi yang secara khusus untuk pembuatan laporan dan pemrosesan data. Maka dari dengan dibuatnya aplikasi sistem informasi layanan kebersihan pada Perusahaan Daerah Kebersihan Kota Bandung dapat lebih baik dalam mengelola data dan dapat bersaing dengan perusahaan-perusahaan lain.Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode penelitian deskriptif sedangkan Metode pengembangan sistem yang digunakan adalah model pengembangan prototype, alat bantu penelitiannya adalah UML (unified modelling language). Penelitian ini menggunakan metode tindakan, untuk pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi dan wawancara, metode pendekatan yang diterapkan adalah metode pendekatan berorientasi objek dan untuk metode pengembangan sistem adalah prototype yang pada penerapannya melalui tahapan analisa kebutuhan, design sistem, penerapan dan uji program. Penelitian ini menggunakan alat bantu analisis dan perancangan seperti Use Case Diagram, Skenario Use Case, Activity Diagram, Sequence Diagram, Class Diagram, Object Diagram, Component Diagram, dan Deployment Diagram. Pada tahap perancangan dan pengimplentasian sistem informasi menggunakan database MySQL serta aplikasi pendukung lainnya.Berdasarkan sitem yang telah dibuat, maka diharapkan perangkat lunak yang dibuat dalam Sistem Informasi Layanan Kebersihan Pada PD Kebersihan Kota Bandung ini dapat membantu instansi dalam pengelolaan data layanan kebersihan menjadi lebih efektif dan efisien.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Sistem Informasi, Layanan Kebersihan, PD Kebersihan, MySQL
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Manajemen Informatika > Sistem Informasi > 2017
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Sistem Informasi (S1)
Date Deposited: 31 Jan 2019 10:22
Last Modified: 31 Jan 2019 10:22
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/57643

Actions (login required)

View Item View Item