Pembingkaian Berita Kasus Plesiran Narapidana Lapas Sukamiskin Bandung (Analisis Framing Eobert N. Entman Dipikiran Rakyat Edisi 9 Dan 11 Februari)

M and Saputra, Reza (2018) Pembingkaian Berita Kasus Plesiran Narapidana Lapas Sukamiskin Bandung (Analisis Framing Eobert N. Entman Dipikiran Rakyat Edisi 9 Dan 11 Februari). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan maksud untuk mengetahui kasus narapidana plesiran lapas sukamiskin Bandung di Pikiran Rakyat. Untuk mencapai tujuan tersebut, maka dimunculkan pertanyaan tentang pendefinisian masalah, memperkirakan penyebab masalah, membuat keputusan moral dan menyelesaikan masalah pada berita ini. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan desain penelitian analisis framing Robert N. Entman. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu dengan melakukan dokumentasi, wawancara, dan studi kepustakaan. Hasil penelitian ini menunjukan dalam mengidentifikasi masalah Pikiran Rakyat melihat kelalaian dari sipir saat melakukan pengawalan terhadap narapidana yang izin keluar lapas. Dalam memperkirakan penyebab masalah Pikiran Rakyat menilai pihak sipir yang mempunyai andil besar dalam kasus narapidana plesiran ini. Dalam memberikan keputusan moral, Pikiran Rakyat menilai izin keluar lapas disalahgunakan oleh narapidana untuk plesiran. Pikiran Rakyat menekankan penyelesain masalah dalam penggunaan GPS yang nantinya akan digunakan oleh sipir dan narapidana yang ingin keluar lapas dan mencari pegawai sipir yang mempunyai integritas tinggi. Peneliti menyimpulkan dalam membingkai berita, Pikiran Rakyat membingkai berita kasus plesiran ini hanya berdasarkan informasi yang diberikan oleh pihak yang bersangkutan, wartawan tidak menggali lebih jauh mengenai siapa yang terlibat dalam kasus ini. Saran dari peneliti adalah sebaiknya media dapat lebih menggali siapa saja aktor yang terlibat dalam suatu isu.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Narapidana plesiran, Sipir, Analisis Framing, Pikiran Rakyat
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Sospol > Ilmu Komunikasi > 2017
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi (S1)
Date Deposited: 31 Jan 2019 10:23
Last Modified: 31 Jan 2019 10:23
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/57826

Actions (login required)

View Item View Item