Perancangan Sistem Informasi Gudang K3LH DP PT. Dirgantara Indonesia (persero)

Setiawan, Rendy (2018) Perancangan Sistem Informasi Gudang K3LH DP PT. Dirgantara Indonesia (persero). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

PT. Dirgantara Indonesia (Persero) merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang industri pesawat terbang. PT. Dirgantara Indonesia (Persero) terdiri dari beberapa departemen, dimana salah satu departemen yaitu departemen K3LH-DP yang bertempat di Direktorat Produksi PT. Dirgantara Indonesia (Persero). Departemen K3LH-DP mempunyai sebuah gudang, dimana gudang tersebut digunakan untuk menyimpan barang-barang K3 yang diperlukan Direktorat Produksi di dalam menjalankan proses produksinya. Dalam menjalankan sistem manajemen pengendalian barang gudang, data dicatat dan diproses dengan software Microsoft Excel yang belum mempunyai integrasi data. Perancangan sistem informasi yang terintegrasi dapat dilakukan dengan Metode Structure System Analysis and Design (SSAD). Metode ini menggunakan pendekatan terstruktur yang dapat digunakan pada tahap analisis dan desain. Metode Structure System Analysis and Design (SSAD) memiliki fase-fase, yaitu fase perancangan sistem, fase analisis sistem, fase desain sistem secara umum, fase desain sistem secara terinci dan fase implementasi. Metode pengolahan data yang akan dipakai pada sistem informasi gudang K3LH-DP adalah pengolahan data terpusat dan pengolahan data langsung. Metode pengolahan data terpusat ini menjelaskan bahwa tidak memungkinkan sistem untuk tiap-tiap departemen untuk memasukkan data sendiri, mengolah dan bahkan menghasilkan laporan sendiri. Metode pengolahan langsung mempunyai karakteristik sendiri, dimana semua aktivitas transaksi yang terjadi akan segera langsung digunakan untuk memperbarui atau mengupdate file induk. Sehingga setiap saat akan didapatkan hasil informasi yang terakhir (mutakhir atau terupdate). Pada perancangan sistem informasi gudang K3LH-DP di PT. Dirgantara Indonesia (Persero), hasil rancangan sistem basis data dari sistem informasi gudang disajikan dalam bentuk data flow diagram logic. Rancangan sistem informasi disajikan dalam bentuk conceptual data model (CDM), logical data model (LDM) dan physical data model (PDM). Rancangan prototype sistem informasi disajikan dalam bentuk software Microsoft Access.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Sistem Informasi, SSAD, DFD, CDM, LDM, PDM, Access.
Subjects: ?? UNIK1522 ??
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Industri (S1)
Date Deposited: 31 Jan 2019 10:24
Last Modified: 31 Jan 2019 10:24
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/58889

Actions (login required)

View Item View Item