IMPLEMENTASI METODE STRASSEN PADA MATRIKS JARANG BERORDE BESAR

Wibowo, Dian (2005) IMPLEMENTASI METODE STRASSEN PADA MATRIKS JARANG BERORDE BESAR. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Faktor utama yang menentukan kualitas sebuah perangkat lunak adalah kecepatan proses dan memori yang dibutuhkan untuk pemrosesan. Keduanya bergantung pada algoritma dan struktur data yang digunakan. Dalam permasalahan perkalian matriks jarang, struktur data harus efisien dalam penyimpanan elemen, karena sebagian besar elemen matriks jarang adalah nol. Kami merancang struktur data untuk menyimpan matriks jarang secara efisien dengan hanya menyimpan elemen-elemen tidak nol. Metode Strassen adalah metode untuk mengalikan dua buah matriks berukuran 2 2, dengan metode ini jumlah proses perkalian yang dibutuhkan bisa dikurangi dari 8 proses perkalian menjadi 7 proses perkalian. Dengan metode ini kami mengajukan sebuah algoritma untuk mengalikan matriks jarang berorde besar dengan membagi-bagi sebuah matriks menjadi matriks terpartisi dengan submatriks-submatriks berorde 2 2 dan mengimplementasikan metode tersebut terhadap setiap perkalian submatriks

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2005
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:42
Last Modified: 16 Nov 2016 07:42
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/6475

Actions (login required)

View Item View Item