PENGARUH ARUS KAS (CASH FLOWS) TERHADAP RASIO CEPAT (QUICK RATIO).

Haryadi, Dede (2006) PENGARUH ARUS KAS (CASH FLOWS) TERHADAP RASIO CEPAT (QUICK RATIO). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Likuiditas merupakan kunci utama dalam upaya mempertahankan suatu usaha agar dapat bertahan. Salah satu elemen atau bagian dari likuiditas adalah rasio cepat. Rasio cepat merupakan kemampuan perusahaan untuk membayar hutang yang harus segera dipenuhi dengan aktiva lancar yang likuid. Masalah penelitian skripsi ini adalah mengenai Pengaruh Arus Kas (Cash Flows) Terhadap Rasio Cepat (Quick Ratio) Pada PT. Pupuk Kujang Cikampek. Dimana Arus Kas (variabel x) adalah suatu analisis dari semua perubahan yang mempengaruhi kas dalam kategori operasi, investasi, dan keuangan. Sedangkan Rasio Cepat (variabel y) adalah kemampuan perusahaan untuk membayar hutang yang harus segera dipenuhi dengan aktiva lancar yang likuid dengan data yang digunakan berasal dari PT. Pupuk Kujang Cikampek yaitu dari tahun 1998-2005. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dan kuantitatif. Dengan analisis statistik yang digunakan yaitu rumus Regresi Linear, Koefisien Korelasi, koefisien determinasi, uji t test, dengan bantuan program SPSS 11.5. Dengan pengumpulan data dilakukan dengan cara melakukan penelitian kepustakaan dan penelitian lapangan. Dari penelitian yang dilakukan oleh penulis dapat diketahui bahwa nilai . Sehingga dari persamaan regresi tersebut menunjukan hubungan yang positif, artinya setiap penambahan arus kas akan menaikkan rasio cepat perusahaan, demikian sebaliknya.Nilai , ini menunjukan nilai r yang positif dan searah dengan korelasi yang sangat kuat. Koefisien korelasi yang sangat kuat menunjukan bahwa arus kas sangat menentukan kemampuan pada rasio cepat perusahaan. Arus kas berpengaruh terhadap rasio cepat sebesar 64,48% dan sisanya 35,52% dipengaruhi oleh faktor lain (cash ratio, current ratio). Nilai uji t test 2,571 < ini berarti ada pengaruh yang berarti antara variabel x (arus kas) dan variabel y (rasio cepat) pada PT. Pupuk Kujang Cikampek.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Manajemen > 2006
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:43
Last Modified: 16 Nov 2016 07:43
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/7531

Actions (login required)

View Item View Item