Peranan World Health Ogranization (WHO) Melalui Program Making Pregnancy Safer (MPS) Dalam Membantu Mengurangi Angka Kematian Ibu (AKI) di Indonesia(2002-2007)

Vestalia T, Eirien (2010) Peranan World Health Ogranization (WHO) Melalui Program Making Pregnancy Safer (MPS) Dalam Membantu Mengurangi Angka Kematian Ibu (AKI) di Indonesia(2002-2007). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Kasus Angka Kematian Ibu di Indonesia merupakan jumlah yang besar dibandingkan dengan negara-negara ASEAN lainnya, sekitar 307 per 100.000 kelahiran. WHO sebagai salah satu Organisasi Internasional Pemerintah yang fokus terhadap masalah kesehatan, membantu pemerintah Indonesia dalam mengurangi Angka Kematian Ibu dengan menjalankan program Making Pregnancy Safer. Berdasarkan masalah tersebut, dirumuskan masalah sebagai berikut �¢����Bagaimana peranan World Health Organization (WHO) melalui Progam Making Pregnancy Safer dalam membantu mengurangi Angka Kematian Ibu (AKI) di Indonesia?�¢���� Sebagai acuan terhadap masalah penelitian, dikemukakan teori-teori dalam premis mayor dan minor. Adapun premis mayor yang digunakan adalah Hubungan Internasional, Pluralisme, Kerjasama Internasional, Organisasi Internasional dan Peranan. Sedangkan premis minornya adalah WHO dan Angka Kematian Ibu. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode Ex Post Facto Yaitu penelitian yang dilakukan untuk meneliti peristiwa yang telah terjadi yang kemudian merunut ke belakang untuk mengetahui faktor-faktor yang dapat menimbulkan kejadian tersebut. Hipotesis yang dihasilkan sebagai berikut �¢����WHO berperan dalam membantu menanggulangi Angka Kematian Ibu (AKI) di Indonesia melalui program Making Pregnancy Safer (MPS), dengan fokus terhadap empat strategi yaitu kualitas dan cakupan pelayanan, kemitraan lintas sektor, pemberdayaan wanita dan keluarga, serta pemberdayaan masyarakat. Sehingga angka kematian ibu di Indonesia dapat berkurang�¢����. Berdasarkan perolehan dan pengolahan data, dapat disimpulkan bahwa WHO melalui Program Making Pregnancy Safer memberikan peranan terhadap kasus Angka Kematian Ibu di Indonesia, dan hasilnya menurun secara signifikan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: World Health Organization (WHO), Angka Kematian Ibu (AKI).
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Sospol > Hubungan Internasional > 2009
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Hubungan Internasional (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:43
Last Modified: 16 Nov 2016 07:43
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/7532

Actions (login required)

View Item View Item