Aplikasi Sistem Pengolahan Arsip Laporan Surat Kependudukan Di Kelurahan Sadang Serang kecamatan Coblong Bandung

Kundrat Dwiputra, Akmal (2010) Aplikasi Sistem Pengolahan Arsip Laporan Surat Kependudukan Di Kelurahan Sadang Serang kecamatan Coblong Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Perkembangan Teknologi informasi saat ini telah masuk ke berbagai aspek kehidupan. Teknologi tersebut pada saat ini telah merambah dalam bidang pengarsipan surat yang dimaksudkan untuk lebih mengefisiensikan pengolahan data surat yang secara komputerisasi, dan untuk menunjang pelaksanaan teknis dalam melaksanakan pengolahan data surat yang lebih akurat, efektif dan efisien. Surat merupakan alat atau sarana untuk menyampaikan pernyataan atau informasi secara tertulis dari pihak satu kepada pihak lainnya. Informasi tersebut dapat berupa pemberitahuan, pernyataan, permintaan, laporan, sanggahan, pemikiran, pertanyaan, dan sebagainya. Surat sering digunakan oleh perusahaan atau organisasi karena surat berperan sebagai alat pengingat dan sebagai bahan dokumentasi. Pengarsipan surat kependudukan yang dilakukan di kelurahan sadang serang kecamatan coblong bandung pada saat ini masih dilakukan secara manual dan kurang efektif dalam pencatatan dan pencarian data surat sehingga memerlukan waktu yang cukup lama dalam melakukan semua proses tersebut. Oleh karena itu dibutuhkan suatu perangkat lunak untuk membantu mengolah data surat secara efektif dan efisien. Untuk membantu menyelesaikan kendala-kendala yang dihadapi maka penyusun mengambil Judul �¢����Aplikasi Sistem Pengolahan Arsip Laporan Surat Kependudukan Di Kelurahan Sadang Serang Kecamatan Coblong Bandung Berbasis Client Server�¢����. Dengan adanya aplikasi ini diharapkan sistem pengolahan data surat kependudukan disana menjadi lebih baik dari sebelumnya. Setelah aplikasi pengolahan data surat kependudukan ini dibuat dan berdasarkan hasil kuesioner terhadap Pegawai Kelurahan maka diberikan kesimpulan bahwa dengan adanya aplikasi ini maka sistem pengolahan data surat surat kependudukan menjadi lebih efisien, lebih cepat dan mudah, karena dalam pemberian nomor surat pegawai kelurahan tidak lagi perlu membuka file surat dan nomor surat akan tercatat otomatis pada saat pegawai kelurahan membuka surat baru. Oleh karena itu maka kesalahan penomoran surat dapat diminimalisasi. Dalam proses pencarian data surat akan lebih mudah dan cepat tanpa perlu membuka file-file dokumentasi begitu pula keamanan data juga lebih terjamin dengan adanya pemberian password. Selain itu database yang disimpan secara terpusat pada aplikasi pengolahan data surat kependudukan ini jauh lebih efektif.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Teknologi Informasi, DataBase, Client Server
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2009
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:43
Last Modified: 16 Nov 2016 07:43
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/7577

Actions (login required)

View Item View Item