PROYEK PEMBANGUNAN PABRIK/GUDANG PT. CAHAYA BUANA PASIFIC JL. OLYMPIC RAYA KAV.2 KAWASAN INDUSTRI SENTUL BOGOR, JAWA BARAT.

Alfa Yugara, Sonny and M and Syahrir (2007) PROYEK PEMBANGUNAN PABRIK/GUDANG PT. CAHAYA BUANA PASIFIC JL. OLYMPIC RAYA KAV.2 KAWASAN INDUSTRI SENTUL BOGOR, JAWA BARAT.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Furniture merupakan salah satu kebutuhan manusia yang masih sangat banyak peminatnya, khususnya di kota-kota besar seperti Jakarta, Bogor, Bandung dll. Munculnya furniture baru di pasaran dengan berbagai model dan merek terkenal menjadikan furniture sebagai kebutuhan yang tidak kalah pentingnya dibandingkan jika dengan kebutuhan lain, bahkan sebagian besar konsumen rela mengganti furniture lama mereka dengan model terbaru yang dipasarkan, meskipun harus mengeluarkan biaya yang tidak sedikit. Proyek pembangunan pabrik/gudang PT. Cahaya Buana Pasific ini bertujuan untuk mendirikan suatu produsen yang akan memproduksi funiture berlisensi Olympic. Proyek pembangunan pabrik/gudang pada umumnya memakan waktu yang singkat jika dibandingkan dengan proyek pembangunan gedung. Hal ini dapat terjadi karena sebagian besar bangunan pabrik/gudang menggunakan struktur baja sebagai dasar dari konstruksi bangunannya, sedangkan sebagian besar bangunan gedung menggunakan struktur beton sebagai dasar konstruksinya. Begitu pula dengan bangunan pabrik/gudang ini yang menggunakan struktur baja sebagai dasar konstruksi bangunannya disamping struktur beton sebagai pelengkap yang secara visual bersifat sederhana dan tidak rumit. Pabrik ini direncanakan berlantai dua, dimana lantai satu difungsikan sebagai pabrik sedangkan lantai dua difungsikan sebagai kantor. PT. Cahaya Buana Pasifik yang bertindak sebagai 1 - 2 pemilik (owner) menunjuk langsung kepada PT. Duta Bangun Manunggal sebagai kontraktor perencana/pelaksana. Penunjukkan langsung PT Duta Bangun Manunggal tersebut oleh pemilik (owner) dikarenakan telah terjalin hubungan baik antara kedua belah pihak. Proyek pembangunan pabrik/gudang furniture ini terletak di KAWASAN INDUSTRI SENTUL BOGOR. Kawasan ini berdiri di atas lahan seluas 100 Ha dan dikelola oleh PT. BOGORINDO CEMERLANG. Di kawasan industri ini juga terdapat perusahaanperusahaan/ pabrik yang berasal dari dalam negeri maupun luar negeri seperti Australia, Jepang, Jerman dan Singapura.

Item Type: Article
Subjects: Laporan Kerja Praktek > Fakultas Teknik > Teknik Sipil > 2007
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:44
Last Modified: 16 Nov 2016 07:44
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/8743

Actions (login required)

View Item View Item