PENGEMBANGAN LAPORAN PERSEDIAAN MENGGUNAKAN WEB DENGAN PHP 5 DAN ORACLE 9i PADA DIVISI JTT PT.INTI (PERSERO)

Hadisuryani, Murni (2007) PENGEMBANGAN LAPORAN PERSEDIAAN MENGGUNAKAN WEB DENGAN PHP 5 DAN ORACLE 9i PADA DIVISI JTT PT.INTI (PERSERO).

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

PT.INTI adalah sebuah Badan Usaha Milik Negara Yang berada di bawah Pengelola Industri Telekomunikasi Stategis (BPIS) yang bergerak dalam bidang peralatan telekomunikasi. Dalam menjalankan kegiatannya PT. INTI (Persero) didukung oleh ratusan pegawai berkualitas. Situasi kerja yang tercipta melahirkan pegawai–pegawai dengan tingkat loyalitas yang tinggi pada perusahaan. Untuk itu perusahaan selalu berusaha untuk mewujudkan situasi yang nyaman dan dinamis di dalam perusahaan. Selain itu, perusahaan memberikan fasilitas-fasilitas pegawai yang memenuhi syarat untuk meningkatkan loyalitas mereka. Pada saat ini, PT. INTI (Persero) khususnya pada Divisi JTT (Jaringan Telekomunikasi Tetap) Bagian SISFO menunjukan bahwa dalam melakukan proses pencarian data persediaan barang dan pelaporan data persediaan barang masih menggunakan aplikasi bawaan dari perangkat lunak yang telah digunakan sebelumnya, sehingga prosesnya memakan waktu lama walaupun sudah terkomputerisasi namun masih ada beberapa kekurangan. Oleh karena itu, salah satu cara untuk menyelesaikan masalah tersebut yaitu dengan cara mengembangkan suatu sistem laporan berbasis web dengan menggunakan PHP 5 dengan database Oracle 9i, yaitu database yang memang telah digunakan pada perusahaan sebelumnya.

Item Type: Article
Subjects: Laporan Kerja Praktek > Fakultas Teknik > Teknik Informatika > 2007
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:45
Last Modified: 16 Nov 2016 07:45
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/9335

Actions (login required)

View Item View Item