Analisis penyebab Kecelakaan Kerja di PT.Panasia Filament Inti Bandung

Purnama, Candra (2010) Analisis penyebab Kecelakaan Kerja di PT.Panasia Filament Inti Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

PT. Panasia Filament Inti Bandung adalah perusahaan yang bergerak dibidang texstil. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa kecelakaan kerja dapat dihindari dengan melakukan pencegahan terhadap kecelakaan kerja dengan melakukan tindakan perbaikan seperti penyelidikan dan pengawasan untuk setiap kecelakaan oleh perusahaan dengan prosedur atau peraturan yang sesuai yang kemudian dapat dievaluasi dan dilaporkan pada perusahaan. Oleh karena itu disarankan perlu dilakukannya perhitungan risk score di perusahaan agar dapat mengetahui prioritas utama bahaya kecelakaan untuk dilakukannya perbaikan dan agar dapat mengetahui besarnya kerugian yang dialami perusahaan bila terjadi kecelakaan kerja akibat dari perilaku pekerja yang tidak aman sehingga dapat mengurangi atau mencegah bahaya kecelakaan kerja dimasa yang akan datang. Penelitian ini dilakukan terhadap kecelakaan kerja dengan mengevaluasi jumlah kecelakaan kerja tiap tahun yaitu dari tahun 2006 sampai dengan 2008, baik secara parsial ataupun non parsial dengan menggunakan perhitungan skor resiko (risk score) metode Fine. Hasil pengolahan terhadap data kecelakaan kerja dengan menggunakan perhitungan risk score metode Fine menunjukkan bahwa kecelakaan kerja di area pabrik/kantor menjadi prioritas pertama dilakukan perbaikan dengan nilai Skor Resiko pada tahun 2006, tahun 2007 dan tahun 2008 = 25,2 %, khususnya pada Departemen weaving dengan nilai Skor Resiko pada tahun 2006, tahun 2007 dan tahun 2008 = 17,5 % serta nilai skor resiko untuk jenis jejas (Luka-luka) terjepit tahun 2006, tahun 2007 dan tahun 2008 = 0,4 %. Pada wilayah pabrik/kantor di departemen weaving paling banyak terjadinya kecelakaan kerja. Sedangkan dari jenis jejas (Luka-luka), kecelakaan kerja yang terjadi antara lain dengan banyaknya karyawan yang terluka akibat tangannya yang terjepit, yang disebabkan oleh beberapa faktor yang paling dominan yaitu manusia, baik itu ketika sedang mengoperasikan mesin dan juga ketika pada saat memasang serta membetulkan benang atau kain pada mesin tersebut.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kecelakaan kerja, Skor resiko (risk score) metode Fine.
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Industri > 2009
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Industri (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:46
Last Modified: 16 Nov 2016 07:46
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/9791

Actions (login required)

View Item View Item