TINJAUAN IKON PADA IKLAN DISPLAY GARUDA INDONESIA AIRWAYS DI SURAT KABAR KOMPAS

Hartanto, Sigit (2007) TINJAUAN IKON PADA IKLAN DISPLAY GARUDA INDONESIA AIRWAYS DI SURAT KABAR KOMPAS. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Fokus penelitian adalah melihat penggunaan ikon berdasarkan fungsinya pada enam karya iklan display Garuda Indonesia Airways (GIA) di media surat kabar Kompas yang terbit pada bulan November 2006 sampai dengan April 2007. Dalam iklan display GIA pada umumnya tersusun atas tanda-tanda visual yang yang di dalamnya terdapat unsur-unsur visual sebagai sebuah kesatuan relasi dari bentuk iklannya. Ikon merupakan salah satu tanda visual yang terdapat pada iklan display GIA yang diimplementasi sebagai representasi informasi (pesan) iklan. Pada penelitian ini untuk mengetahui pengertian tanda-tanda visual yang terdapat pada sebuah iklan digunakan ilmu yang mempelajari tentang tanda (semiotika), tujuannya adalah untuk menemukan dan menentukan ikon yang terdapat pada enam iklan display GIA. Kemudian mendeskripsikan penggunaan ikon pada iklan display GIA berdasarkan fungsionalnya dalam iklan. Untuk mengidentifikasi ikon yang terdapat pada iklan GIA, iklan tersebut akan dianalisis melalui beberapa tahapan. Pada tahap pertama, adalah menganalisis iklan tersebut berdasarkan unsur visualnya. Kemudian pada tahap kedua ikon dianalisis kembali berdasarkan jenis tanda-tanda visualnya. Kemudian pada tahap selanjutnya ikon dianalisis berdasarkan fungsinya dalam pengimplementasiannya. Berdasarkan analisis dari enam iklan display GIA, diketahui pada iklan GIA versi ‘economy plus’ dan ‘e-travel’, terdapat beberapa ikon yang muncul dalam iklan tersebut yang mempunyai fungsi sebagai objek dan sebagai konteks. Kemudian pada iklan GIA versi ’safety award’, versi ’Natal Dan Tahun Baru 2007’, versi ’Idul Adha 1427 Hijriah’, dan iklan versi ’Jakarta-Perth’, Pada iklan tersebut ikon diimplementasikan dalam iklan yaitu sebagai fungsi konteks. Hasil analisis menunjukan bahwa ikon merupakan bagian dari iklan yang membentuk sebuah kesatuan relasi dari bentuk iklan display GIA dan ikon merupakan salah satu jenis tanda visual yang mempunyai hubungan dengan representasi informasi (pesan) pada iklan. Dalam pengaplikasiannya ikon diimplementasikan secara fungsional yaitu sebagai objek, sebagai konteks, atau sebagai teks. Dari hasil analisis menunjukan implementasi ikon dalam enam iklan display GIA di surat kabar Kompas cenderung difungsikan sebagai konteks (ikon sebagai tanda visual yang memberi atau diberi arti untuk objek/produk yang diiklankan).

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Desain > Desain Komunikasi Visual > 2007
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain > Desain Komunikasi Visual (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:47
Last Modified: 16 Nov 2016 07:47
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/10834

Actions (login required)

View Item View Item