Perancangan Dan Implementasi Billing Hotspot Dengan Menggunakan PHP Dan Api Pada Mikrotik Di Cybercity Networks

Yoga Setiawan, M (2016) Perancangan Dan Implementasi Billing Hotspot Dengan Menggunakan PHP Dan Api Pada Mikrotik Di Cybercity Networks. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

CyberCity Networks merupakan salah satu penyedia jasa layanan akses internet dalam skala kecil yang berkomitmen menghadirkan layanan koneksi internet dengan support terbaik. Dengan meningkatnya pengguna internet yang menggunakan media akses Wireless Fidelity (Wi-Fi) membawa tuntutan kepada penyedia jasa layanan internet seperti CyberCity Networks untuk menyediakan infrastruktur dengan layanan dan kualitas yang baik. Proses input user yang sedang berjalan pada saat ini di CyberCity Networks masih menggunakan input manual via winbox seperti pendaftaran calon pengguna harus didaftarkan secara manual untuk masing-masing user, manajemen pengguna, pemberlakuan tarif, maintenance data pengguna, penerapan masa aktif dan masa expire sehingga dirasa belum bisa memaksimalkan pengelolaan pengguna akses internet. Billing Hotspot merupakan aplikasi yang digunakan untuk pengelolaan pengguna akses internet seperti pencatatan transaksi dan monitoring pengguna. Aplikasi Billing Hotspot yang dibangun menggunakan API PHP Class pada Mikrotik, dimana API PHP Class digunakan sebagai fungsi dan service untuk mengkomunikasikan antara aplikasi Billing Hotspot dengan Mikrotik melalui script PHP Class. Script PHP Class dapat bekerja untuk dapat mengakses dan mengeksekusi berbagai perintah Mikrotik. Pembangunan aplikasi ini harus melalui tahapan yang sesuai dengan metode pembangunan perangkat lunak dan melakukan pengujian sistem yang terdiri dari pengujian black box dan beta, dimana pengujian black box berfokus pada pengujian fungsionalitas aplikasi Billing Hotspot, sedangkan pengujian beta berfokus pada pengujian lapangan seperti kuesioner, dan wawancara. Adapun hasil dari penelitian ini berupa sebuah aplikasi Billing Hotspot dengan menggunakan PHP dan API pada Mikrotik yang dapat membatu pihak CyberCity Networks dalam proses pengelolaan dan monitoring pengguna akses internet seperti pendaftaran calon pengguna secara mandiri, manajemen kasir, pemberlakuan tarif, penerapan masa aktif dan masa expire.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Billing Hotspot, PHP, API PHP Class, MySQL, Mikrotik OSTM
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2015
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:56
Last Modified: 16 Nov 2016 07:56
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/18423

Actions (login required)

View Item View Item