Sistem penanganan klaim pada PT.Combiphar Padalarang berbasis web

Sanjaya, Bangkit (2013) Sistem penanganan klaim pada PT.Combiphar Padalarang berbasis web. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

PT. Combiphar Padalarang merupakan Perusahaan Farmasi yang berbentuk PMDN (Penanaman Modal Dalam Negeri). Beberapa kendala yang dialami adalah karyawan mengalami kesulitan dalam mengajukan permintaan dan permasalahan kepada staff IT. Permasalahan dalam pengaturan dokumen yang harus diselesaikan juga menjadi kendala tersendiri bagi staff IT. Selain itu bentuk formulir permintaan yang berupa kertas memungkinkan terjadinya penumpukan data arsip. Staff IT mengalami kesulitan dalam pembuatan laporan. Staff IT juga mengalami kesulitan dalam memperkirakan lama pengerjaan dari permasalah yang diajukan oleh karyawan.Untuk mengatasi permasalahan tersebut maka dibuat sistem penanganan klaim sebagai solusi yang diterapkan di PT. Combiphar Padalarang dalam menangani kebutuhan karyawan dan staff IT terkait dengan permintaan, permasalahan, dan penanganan terhadap teknologi informasi. Metode yang digunakan dalam proses pembangunan sistem penanganan klaim pada PT. Combiphar Padalarang ini mengadopsi model waterfall. Teknik analisis menggunakan metode analisis terstruktur, untuk menggambarkan model data menggunakan ERD (Entity Relationship Diagram) dan untuk model fungsional menggunakan DFD (Data Flow Diagram). Bahasa pemrograman yang digunakan dalam penelitian ini adalah PHP dengan database MySQL. Estimasi waktu penyelesaian permasalahan menggunakan metode single moving average. sedangkan antrian menggunakan metode first in first out.Berdasarkan hasil pengujian, dapat ditarik kesimpulan bahwa sistem ini dapat mempermudah karyawan dalam mengajukan permintaan dan permasalahan kepada staff IT. Dapat mempermudah dalam mengestimasikan waktu penyelesaian permasalahan dan mengelola permintaan dan permasalahan yang masuk ke staff IT. Dapat menghindari terjadinya penumpukan data arsip dan mempermudah dalam pembuatan laporan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Sistem Informasi, Klaim, Single Moving Average, First In First Out.
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2013
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:04
Last Modified: 16 Nov 2016 08:04
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/24513

Actions (login required)

View Item View Item