Aplikasi Sistem Informasi Pendaftaran dan Penilaian di PAUD Nurrohmah Kabupaten Karawang

Fikrian Akbar, Aji (2013) Aplikasi Sistem Informasi Pendaftaran dan Penilaian di PAUD Nurrohmah Kabupaten Karawang. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Nurrohmah adalah pendidikan yang memberikan pengasuhan, perawatan,dan pelayanan kepada anak Usial Lahir sampai 6 tahun. Pendidikan Anak Usia Dini adalah suatu upaya pembinaan yang ditujukan kepada anak sejak dini usia yang dilakukan melalui pemberian rangsangan pendidikan untuk membatu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani agar anak memiliki kesiapan dalam memasuki sekolah dasar dan kehidupan tahap berikutnya. Pendidikan usia dini merupakan wahana pendidikan yang sangat fundamental dalam memberikan kerangka dasar terbentuk dan berkembangnya dasar-dasar pengetahuan, sikap dan keterampilan pada anak. Keberhasilan proses pendidikan pada masa dini tersebut menjadi dasar untuk proses pendidikan selanjutnya. Keberhasilan penyelenggaraan pendidikan pada lembaga pendidikan anak usia dini, seperti : Kelompok Bermain, Taman Penitipan Anak, Satuan Padu Sejenis maupun Taman Kanak-kanak sangat tergantung pada sistem dan proses pendidikan yang dijalankan. Khususnya di bagian sekertaris untuk menginput data kepala sekolah, guru, dan juga siswa maka sekertaris harus memasukan data tersebut dengan mengecek data tersebut apakah sudah benar apa tidak dengan apa yang dibutuhkan informasi tentang data guru,kepala sekolah,dan juga penilaian pada siswa dengan sistem yang masih manual dan tidak terintergrasi dengan komponen sistem yang dibutuhkan seperti :pendaftaran siswa, pembagian kelas, pembagian wali kelas dan juga dalam hal penilaian pada siswa tersebut .Untuk mendapatkan input data dari semua elemen tersebut perlu adanya perubahan sistem informasi pendaftaran dan penilaian dengan cara yang lebih terintergrasi,yang mana akan lebih mempermudah sekertaris di paud Nurrohmah jadi lebih baik.Metode pemecahan yang dilakukan dengan mengumpulkan data semua dari komponen diatas agar lebih tersistem matis dan juga dalam hal pengimputan data agar lebih cepat dan juga hemat.Dalam pembuatan aplikasi ini metode yang dipergunakan yaitu mengunakan prototyping berbasis objek oriented dengan mengunakan UML (Unified Modeling Langueange)

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Program Apikasi,Prototype,Client Server
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Manajemen Informatika > Sistem Informasi > 2013
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Sistem Informasi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:06
Last Modified: 16 Nov 2016 08:06
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/25964

Actions (login required)

View Item View Item