Komik benjang gulat

Dwi Antika, Alfin (2013) Komik benjang gulat. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Benjang adalah kesenian beladiri tradisional Sunda, yang hidup dan berkembang disekitar Kecamatan Ujungberung, Kabupaten Bandung sejak abad ke-19. Benjang Gulat sempat dilarang dan kehilangan ketenarannya dalam kurun waktu yang cukup lama, karena sering menimbulkan tawuran. Tetapi pencinta kesenian ini berusaha mentenarkan kembali kesenian ini dengan mendirikan paguyuban-paguyuban baru, hal tersebut tidak terlalu efektif karena masih banyak warga Kota Bandung khususnya remaja yaitu generasi muda penerus tradisi yang belum mengetahui kesenian beladiri ini. Hal tersebut juga dipengaruhi oleh minimnya informasi tentang Benjang Gulat. Melalui penyusunan tugas akhir ini, penulis hendak memecahkan permasalahan diatas dengan melakukan penelitian dengan melakukan pencarian data tentang Benjang Gulat yang akan disampaikan kepada remaja Kota Bandung. Data yang dipakai sebagai acuan berupa data-data yang bersumber dari observasi, wawancara, dan dokumentasi.Berdasarkan data yang terkumpul dapat diketahui bahwa Benjang Gulat membutuhkan media yang mampu memperkenalkan dan disukai oleh remaja Kota Bandung. Maka komik merupakan media yang tepat untuk menarik minat remaja, agar dapat mengetahui dan meneruskan kesenian beladiri tradisional ini.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Benjang, Budaya, Beladiri, Komik
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Desain > Desain Komunikasi Visual > 2013
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain > Desain Komunikasi Visual (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:06
Last Modified: 16 Nov 2016 08:06
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/26280

Actions (login required)

View Item View Item