Aplikasi monitoring rumah menggunakan metode deteksi gerak berbasis web dan mobile

Sofyan, Anggi (2014) Aplikasi monitoring rumah menggunakan metode deteksi gerak berbasis web dan mobile. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Monitoring atau pengawasan segala aktifitas pada suatu lokasi atau suatu objek merupakan kegiatan yang memberikan nilai lebih untuk menimbulkan rasa aman bagi pengguna yang melakukan pengawasan, seperti pengawasan pada kawasan pabrik, supermarket, area parkir, rumah dan sebagainya, khususnya pada pemilik rumah yang sering ditinggal oleh pemiliknya dalam jangka waktu yang lama, dengan kamera pemantau yang sekarang sering digunakan, sudah cukup menjadi solusinya, namun yang menjadi permasalahan adalah kamera yang dipasang selalu merekam sehingga membutuhkan kapasitas ruang penyimpanan yang banyak. Penggunaan metode deteksi gerak untuk memantau suatu ruangan dirasa lebih baik dibandingkan menggunakan sistem periodik waktu, kamera akan mendeteksi apabila ada gerakan atau benda yang bergerak pada lokasi yang dipantau, selain itu sistem akan mengirimkan notifikasi ke ponsel pengguna bila sistem mendeteksi adanya gerakan, pengguna bisa langsung melihat hasil monitoring tersebut melalui ponselnya selama ada akses internet, dengan demikian keadaan ruangan yang dipantau dapat terdeteksi lebih dini sekalipun pengguna berada diluar. Metode deteksi gerak yang digunakan pada penelitian ini adalah metode spatial domain.Dari hasil pengujian, diperoleh kesimpulan bahwa aplikasi yang dibuat dapat meng-capture objek yang bergerak di area pantau kamera dan mengirimkan notifikasi langsung ke ponsel pengguna. Pengguna dapat langsung melihat hasil deteksi melalui ponsel dan web.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Monitoring, Deteksi gerak, Spatial domain
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2014
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:07
Last Modified: 16 Nov 2016 08:07
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/26757

Actions (login required)

View Item View Item