Sistem pengendalian aset di Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Barat

Herdiansyah, Yusup (2014) Sistem pengendalian aset di Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Barat. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Barat merupakan sebuah kedinasan pemerintah Jawa Barat yang memiliki tugas dan kewajiban melakukan pengelolaan dan pengendalian aset. Aset di Diskominfo digolongkan menjadi aset tanah, aset peralatan dan mesin, gedung dan bangunan serta aset tetap lainnya. Banyaknya aset pada setiap golongan yang dimiliki Diskominfo menyebabkan proses inventarisasi aset menjadi sulit sehingga berdampak pada nilai ekonomis yang tidak diketahui juga penghitungan penyusutan aset menjadi sulit dilakukan dan rekomendasi penghapusan aset menjadi sulit dikendalikan. Berdasarkan hal tersebut maka dibangun sistem pengendalian aset di Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Barat untuk menghadapi kendala yang dihadapi Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Barat.Metode garis lurus (straight line method) digunakan untuk memecahakan permasalahan dalam menghitung nilai penyusutan aset dan mengetahui masa manfaat aset. Sedangkan metode SAW (simple additive weighting) digunakan untuk memecahkan permasalahan perekomendasian aset ayang akan dihapuskan dari daftar inventarisasi aset baik dengan cara di jual atau dengan cara diganti.Hasil dari aplikasi ini sudah dapat membantu Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Barat dalam mengelola dan mengendalikan aset yang dimiliki seperti proses inventarisasi aset, penghitungan penyusutan aset dan perekomendasian penghapusan aset.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: pengendalian, penyusutan, aset, garis lurus, simple additive weighting
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2014
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:07
Last Modified: 16 Nov 2016 08:07
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/26962

Actions (login required)

View Item View Item