Pengaruh Pengayaan Pekerjaan Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kepuasan Kerja Karyawan (Survei Pada Karyawan PT. Woojin Tech kota Busan Korea Selatan)

Wulandari Fauziah, Mellia (2014) Pengaruh Pengayaan Pekerjaan Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kepuasan Kerja Karyawan (Survei Pada Karyawan PT. Woojin Tech kota Busan Korea Selatan). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Dewasa ini perkembangan bisnis manufaktur di Korea Selatan semakin pesat, para pelaku bisnis berlomba-lomba untuk dapat bersaing dan mengembangkan bisnisnya. Di PT. Woojin Tech keahlian yang terbatas membuat karyawan harus meminta bantuan orang lain untuk menyelesaikan masalah dalam pekerjaannya.Selain itu kurangnya kenyamanan bekerja karena kurangnya pengaturan suhu ruangan saat musim dingin dan musim panas di Korea Selatan. Tujuan dari penelitian ini untuk menguji pengaruh variable pengayaan pekerjaan dan lingkungan kerja terhadap kepuasan kerja karyawan di PT. Woojin Tech kota Busan Korea Selatan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tanggapan responden terhadap pengayaan pekerjaan dan lingkungan kerja di PT. Woojin Tech kota Busan Korea Selatan dan mengukur indikator-indikator dari pengayaan pekerjaan dan lingkungan kerja terhadap kepuasan kerja karyawan di PT. Woojin Tech kota Busan Korea Selatan. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah random sampling, yaitu pengambilan sampling secara acak terhadap seratus karyawan di PT. Woojin Tech. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi berganda dengan persamaan kuadrat terkecil dan uji hipotesis menggunakan t-statistik untuk menguji koefisien regresi parsial serta f-statistik untuk menguji keberartian pengaruh secara bersama-sama dengan tingkat signifikan lima persen. Dari uji hipotesis dinyatakan bahwa pengayaan pekerjaan dan lingkungan kerja di PT. Woojin Tech mendapatkan tanggapan yang positif dari karyawan. Variable pengayaan pekerjaan secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan. Variable lingkungan kerja secara parsial berpengaruh signifikan secara parsial terhadap kepuasan kerja karyawan. Variable-variable pengayaan pekerjaan dan lingkungan kerja berpengaruh signifikan secara simultan terhadap terhadap kepuasan kerja karyawan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pengayaan pekerjaan, Lingkungan kerja, Kepuasan kerja
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Manajemen > 2014
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:09
Last Modified: 16 Nov 2016 08:09
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/28255

Actions (login required)

View Item View Item