Pembangunan Game Cepot Sang Pengembara Berbasis Android

Hidayat, Sandy (2014) Pembangunan Game Cepot Sang Pengembara Berbasis Android. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Kebudayaan sunda merupakan salah satu kebudayaan yang menjadi sumber kekayaan bagi bangsa Indonesia. Budaya sunda memiliki banyak kesenian salah satunya adalah wayang golek dan cepot salah satu tokohnya. Karena karakternya yang lucu, cepot menjadi ikon dalam setiap pertunjukan wayang golek. Kebudayaan sunda ini semakin lama semakin tergilas. Sungguh disayangkan padahal banyak mengandung nilai-nilai filosofis. Untuk itu diperlukan suatu media yang dapat membantu memperkenalkan kebudayaan sunda pada anak usia dini sehingga dapat menambah wawasan pengetahuan anak tersebut.Game merupakan media alternatif untuk mengenalkan kebudayaan sunda kepada anak-anak karena game banyak disukai oleh anak-anak dan juga merupakan sebuah media pembelajaran yang efektif. Maka diterapkanlah game Cepot Sang Pengembara pada mobile phone berbasis android. Game ini bergenre adventure dan dibangun menggunakan pemodelan berorientasi objek dengan UML (Unified Modelling Language) serta algoritma A* (A Star).Berdasarkan hasil pengujian alpha dan beta yang telah dilakukan, fungsionalitas pada game Cepot Sang Pengembara berjalan dengan baik, dan juga dapat membantu mengenalkan serta menambah pengetahuan anak mengenai kebudayaan sunda.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Game, Budaya, Sunda, Cepot, Adventure, Android, UML, Algoritma A*
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2014
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:10
Last Modified: 16 Nov 2016 08:10
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/29176

Actions (login required)

View Item View Item