Pengaruh Earning Per Share (EPS) dan Price To Book Value (PBV) Terhadap Harga Saham The Influence of Earnings Per Share (EPS) and Price to Book Value (PBV) on The Stock Price (Studi Kasus Pada Sektor Pertambangan Batubara yang Terdaftar di BEI periode 200

Ayu Wulandari, Anggi (2014) Pengaruh Earning Per Share (EPS) dan Price To Book Value (PBV) Terhadap Harga Saham The Influence of Earnings Per Share (EPS) and Price to Book Value (PBV) on The Stock Price (Studi Kasus Pada Sektor Pertambangan Batubara yang Terdaftar di BEI periode 200. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Earning Per Share (EPS) dapat digunakan untuk mengukur rasio profitabilitas perusahaan. Sementara itu untuk mengukur fundamental perusahaan dapat menggunakan rasio Price To Book Value (PBV) dengan melihat book value-nya maka investor dapat melihat market value-nya melalui nilai buku perusahaan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh Earning Per Share (EPS) dan Price To Book Value (PBV) terhadap harga saham.Populasi pada penelitian ini 21 perusahaan pertambangan batubara yang terdaftar di BEI selama periode (2009-2012). Pemilihan sampel dilakukan dengan menggunakan metode purpossive sampling dengan kriteria tertentu. Sampel 11 perusahaan pertambangan batubara periode (2009-2012). Menggunakan analisis deskriptif verifikatif dengan pendekatan kuantitatif. Model analisisnya adalah analisis regresi berganda.Hasil pengujian penelitian ini menunjukkan bahwa (1) perubahan Earning Per Share (EPS) memiliki pengaruh positif yang signifikan terhadap harga saham pada perusahaan pertambangan batubara yang terdaftar di BEI, (2) perubahan Price To Book Value (PBV) memilki pengaruh positif yang signifikan terhadap harga saham pada perusahaan pertambangan batubara yang terdaftar di BEI dan (3) perubahan Earning Per Share (EPS) dan Price To Book Value (PBV) memiliki pengaruh signifikan terhadap harga saham pada perusahaan perusahaan pertambangan batubara yang terdaftar di BEI.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Earning Per Share (EPS), Price To Book Value (PBV), Harga Saham
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Akuntansi > 2014
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Akuntansi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:10
Last Modified: 16 Nov 2016 08:10
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/29632

Actions (login required)

View Item View Item