ANALISIS PENERAPAN TEKNOLOGI GPRS (General Packet Radio Service) DALAM SISTEM TELEKOMUNIKASI BERGERAK GSM (Global Sistem for Mobile Communication)

Yasin (2002) ANALISIS PENERAPAN TEKNOLOGI GPRS (General Packet Radio Service) DALAM SISTEM TELEKOMUNIKASI BERGERAK GSM (Global Sistem for Mobile Communication).

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Wireless Application Protocol (WAP) adalah dasar bagi pelayanan komunikasi bergerak. WAP memberikan nilai tambah yang cukup tinggi bagi peralatan wireless untuk memenuhi kebutuhan penggunanya. General Packet Radio Service (GPRS) adalah layanan baru yang menyediakan akses paket radio aktual untuk pengguna Global System for Mobile Communication (GSM) Time-Division Multipe Access (TDMA). Keuntungan utama GPRS adalah bahwa saluran radio yang digunakan hanya disediakan pada saat terdapat data yang akan dikirim dan hal ini menyebabkan penggunaan elemen jaringan circuit-switched konvensional berkurang. Keuntungan lainnya GPRS berkapasitas tinggi adalah pemakaian bersama frekwensi radio kepada semua mobile station (MS) dalam sebuah sel. Penggunaan GPRS akan meningkatkan kualitas pelayanan data diukur dari reliability, waktu respon dan tolok ukur pendukung lainnya, dengan kecepatan transfer data maksimum sampai 171 Kbps, karena penggunaan banyak time slot TDMA pada saat yang sama.Permasalahan dalam analisis ini bagaimana perbandingan antara sistem GSM sebelum diterapakan GPRS dengan sistem GPRS yang diaplikasikan pada GSM, yang ditinjau dari Probabilitas Pemblokingan panggilan, Interference Co-Channel serta Efisiensi Spektrum dari kedua sistem tersebut. Dengan menganalisis data-data yang diperoleh baik data primer (data lapangan) maupun sekunder dari perhitungan parameter diatas, sehingga perbandingan sistem GPRS dapat memberikan nilai yang lebih baik dari sistem GSM sebelum diterapkan GPRS.

Item Type: Article
Subjects: Collections > Koleksi Perpustakaan Di Indonesia > Perpustakaan Di Indonesia > JIPTUMM > S1-Final Project > Dept. Of Electrical Eng > 2002 > Even Semester
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:38
Last Modified: 16 Nov 2016 07:38
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/3280

Actions (login required)

View Item View Item