Pola Komunikasi Pasangan Suami Istri Yang Berbeda Agama

Yuntaffa Dermawan, Ghania (2017) Pola Komunikasi Pasangan Suami Istri Yang Berbeda Agama. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Penelitian ini bermaksud untuk mengetahui Pola Komunikasi Pasangan Suami Istri Yang Berbeda Agama di Kota Bandung dalam Menciptakan Keluarga yang Harmonis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui. Bagaimana Proses Komunikasi Hambatan, dan Penyesuaian diri (adaptasi) Pasangan Suami Istri Beda Agama. Pendekatan penelitian ini adalah kualitatif dengan menggunakan studi fenomenologi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, studi pustaka, dan penelusuran data online. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling. Informan peneliti ini adalah Pasangan Beda Agama terdiri 2 (dua) pasangan suami istri beda agama. Hasil penelitian menunjukan proses komunikasi pasangan suami �� istri yang berbeda agama dapat membina keluarga yang harmonis dengan rasa saling percaya, saling menghormati, bertoleransi, saling menghargai dan yang terpenting adalah mengkomunikasikan segala hal dengan baik. Hambatan komunikasi yang kurang disampaikan dengan baik maka dapat memicu terjadinya konflik, perselisihan dan perdebatan pendapat. Penyesuaian diri akan menuntun manusia agar lebih bijaksana dan menyikapi perbedaan, menempatkan diri pada posisi yang layak untuk dihormati dan dihargai serta menjauh dari sifat yang bisa merugikan orang lain atau keluarga kita sendiri. Pola komunikasi yang baik ditunjukan pasangan suami �� istri beda agama dengan menjalankan kewajiban suami dengan memberikan hak �� haknya sebagai istri, begitupun sebaliknya. Bersikap bijaksana untuk membimbing kelurga yang lebih baik. Mengasihi pasangan dan memberikan rasa nyaman untuk terciptanya keharmonisan. Dapat disimpulkan setiap manusia mempunyai hak untuk memilih keyakinan dan pasangan hidupnya. Hal utama yang harus diperhatikan adalah komunikasi yang baik, bersikap bijaksana untuk membimbing kelurga yang lebih baik, mengasihi pasangan dan memberikan rasa nyaman untuk terciptanya keharmonisan. Saran yang dapat peneliti berikan adalah diharapkan lebih saling mendukung satu sama lain tanpa menyudutkan permasalahan perbedaan yang ada serta mengembangkan pola komunikasi yang lebih ideal guna mempertahankan kehidupan pernikahan dan menjalin hubungan yang lebih harmonis dengan pasangan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Fenomenologi, Komunikasi Pasangan Suami Istri Beda Agama, Kota Bandung
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Sospol > Ilmu Komunikasi > 2016
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi (S1)
Date Deposited: 06 Jun 2017 02:58
Last Modified: 06 Jun 2017 02:58
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/51727

Actions (login required)

View Item View Item