Sistem Informasi Penyewaan Dan Penjualan Peralatan Kegiataan Outdoor Dan Camping Di Toko Zangkar Adventure Equipment Kota Bandung

Arief, Fahrizal (2017) Sistem Informasi Penyewaan Dan Penjualan Peralatan Kegiataan Outdoor Dan Camping Di Toko Zangkar Adventure Equipment Kota Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Zangkar Adventure Equipment adalah sebuah perusahaan yang berasal dari Kota Bandung yang beralamat di Jl.Gegerkalong Hilir No.114 Bandung, dan bergerak pada bidang penyewaan dan penjualan kegiatan outdoor dan camping. saat ini proses pengolahan data yang ada pada Zangkar Adventure Equipment menggunakan sistem penulisan pada buku yang mempunyai resiko lebih besar dalam kehilangan dokumen, dan dalam waktu yang lama hal tersebut dapat menyebabkan terjadinya penumpukan data apalagi jumlah penyewa dan penjualan Zangkar Adventure Equipment mengalami peningkatan dalam beberapa tahun terakhir ini. Proses pencarian data yang membutuhkan waktu yang lama untuk mengetahui barang apa saja yang masih tersedia untuk disewakan serta dapat menyebabkan penumpukan data dengan terus bertambahnya jumlah data penyewa, data pengembalian, dan data penjualan. Selain itu dalam hal proses pembuatan laporan pun memiliki kendala, misalnya dibutuhkan waktu yang cukup lama dalam menyajikan sebuah laporan dimana proses penyajian laporan tersebut berdasarkan dokumen atau arsip-arsip yang harus dikumpulkan terlebih dahulu sehingga bentuk laporan yang dihasilkan kurang baik. Dalam merancang sistem informasi penyewaan dan penjualan di Toko Zangkar Adventure Equipment menggunakan metode prototype dalam pengembangan sistemya. Sedangkan untuk metode pendekatan sistem menggunakan metode pendekatan Objek. Dalam metode pendekatan Objek diperlukan suatu alat bantu, dan alat bantu tersebut adalah use case diagram, scenario use case, activity diagram, sequence diagram, class diagram, objec diagram, component diagram, deployment diagram. Dalam pembuatan perangkat lunaknya menggunakan NetBeans IDE 7.0.1 dan pembuatan database menggunakan phpMyAdmin. Hasil dari penelitian ini berupa sistem informasi penyewaan dan penjualan yang terkomputerisasi secara efisien. Rancangan ini diharapkan mampu membantu proses penyewaan dan penjualan sehingga meminimalisir adanya kesalahan dalam penyewaan dan penjualan di Zangkar Adventure Equipment. Kata Kunci : Sistem Informasi, Penyewaan, Penjualan, Metode Penelitian Deskriptif, Metode Pengembangan Prototype dan Metode Pendekatan Objek

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Sistem Informasi, Penyewaan, Penjualan, Metode Penelitian Deskriptif, Metode Pengembangan Prototype dan Metode Pendekatan Objek
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Manajemen Informatika > Sistem Informasi > 2017
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Sistem Informasi (S1)
Date Deposited: 10 Nov 2017 03:33
Last Modified: 10 Nov 2017 03:33
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/53396

Actions (login required)

View Item View Item