Pembangunan Aplikasi Multimedia Sebagai Media Pembelajaran Pengelasan Untuk Siswa kelas X Di SMKN 2 Bandung

Lerikave Manuel, Verbri (2018) Pembangunan Aplikasi Multimedia Sebagai Media Pembelajaran Pengelasan Untuk Siswa kelas X Di SMKN 2 Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Pengelasan merupakan salah satu mata pelajaran yang terdapat pada paket keahlian di SMKN 2 Bandung. Pada proses pembelajarannya dengan penyampaian teori dan praktikum. Di kelas siswa mendengarkan dan memahami guru dalam menyampaikan materi. Pada proses evaluasi terhadap siswa, pihak guru harus menyiapkan lembar-lembar soal terlebih dahulu. Sedangkan proses praktikum di bengkel siswa mempraktikan sesuai dengan materi yang sudah diajarkan sebelumnya pada saat di kelas. Sebanyak 73,34% siswa mengalami kesulitan dalam memahami materi pengelasan. Dengan menerapkan media pembelajaran berbantuan komputer berbasis multimedia diharapkan memudahkan siswa dalam memahami materi pengelasan dan memiliki gambaran atau ilustrasi mengenai materi pengelasan. Dan memudahkan guru dalam memberikan gambaran mengenai materi pengelasan dengan adanya simulasi serta memudahkan guru dalam memberikan evaluasi dengan menggunakan media pembelajaran multimedia pengelasan. Berdasarkan hasil penelitian dan pengujian, aplikasi multimedia pembelajaran pengelasan untuk kelas X diperoleh kesimpulan bahwa aplikasi yang dibangun dapat memudahkan siswa dalam memahami materi pengelasan dan memudahkan guru dalam penyampaian materi pengelasan serta memudahkan guru dalam memberikan evaluasi terhadap siswa dengan memanfaatkan aplikasi multimedia pembelajaran pengelasan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pengelasan, Media Pembelajaran, Multimedia, Simulasi, SMKN 2 Bandung
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2017
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1)
Date Deposited: 31 Jan 2019 10:23
Last Modified: 31 Jan 2019 10:23
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/57939

Actions (login required)

View Item View Item