Tinjauan Hukum Mengenai keberadaan Impor Pakaian Bekas Di Pasar Gede Bage Bandung Dihubungkan Dengan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2014 Tentang Perdagangan Juncto Peraturan Menteri Perdagangan Republik Indonesia Nomor 51/M-DAG/PER/7/2015 Tentang Larangan Im

Satiya Putri, Annisa (2018) Tinjauan Hukum Mengenai keberadaan Impor Pakaian Bekas Di Pasar Gede Bage Bandung Dihubungkan Dengan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2014 Tentang Perdagangan Juncto Peraturan Menteri Perdagangan Republik Indonesia Nomor 51/M-DAG/PER/7/2015 Tentang Larangan Im. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Dunia fashion merupakan dunia yang sangat dekat dengan kehidupan sehari-hari. Perkembangan fashion dalam kehidupan masyarakat yang ingin tampil stylish dan trendy membuat para pembisnis khususnya pakaian mempunyai daya saing yang sangat tinggi. Seiring dengan hal itu,penjualan pakaian bekas impor semakin menjamur dikalangan masyarakat yang ingin tampil stylish dan trendy dengan biaya yang murah dan mudah, namun tidak memperhatikan dampak dari keberadaan pakaian bekas, dampak kesehatan dan ancaman pidana bagi perdagangan impor pakaian bekas di pasar Gede Bage Bandung. Penelitian ini dilakukan secara deskriptif analitis, yaitu memberikan gambaran tentang fakta berupa bahan sekunder hukum primer seperti Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2014 tentang Perdagangan dan Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 51/M-DAG/PER/7/2015 tentang Larangan Impor Pakaian Bekas. Data sekunder berupa doktrin, pendapat para ahli, dan hasil karya dari kalangan hukum, bahan hukum tersier berupa data yang didapat dari artikel dan internet yang berkaitan dengan penelitian serta melakukan wawancara dengan narasumber untuk memberoleh data yang diperlukan. Metode pendekatan yang dilakukan adalah yuridis normatif metode yang mengkonsepkan hukum sabagai norma, kaidah, asas, atau dogma-dogma. Teknik pengumpulan berdasarkan perundang-undangan, buku-buku teks, hasil penelitian, hasil observasi, wawancara, artikel, jurnal, makalah. Metode analisis data yang diperoleh dianalisis secara yuridis kualitatif yaitu dengan cara memperhatikan hierarki peraturan perundang-undangan dan dapat menjamin kepastian hukum. Pakaian impor bekas yang berada di pasar Gede Bage Bandung adalah ilegal perbuatan melawan hukum yang dapat dipidana. Dampak penyeludupan pakaian bekas adalah dampak negatif yakni terhadap pendapatan negara, perekonomian negara, perkembangan industri dalam negeri dan kesempatan kerja dan tenaga kerja masyarakat di Indonesia khususnya di pasar Gede Bage Bandung.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Impor Pakaian Bekas, Ilegal, Pasar Gede Bage Bandung.
Subjects: ?? UNIK1490 ??
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Hukum
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Hukum > Ilmu Hukum (S1)
Date Deposited: 31 Jan 2019 10:23
Last Modified: 31 Jan 2019 10:23
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/58080

Actions (login required)

View Item View Item