Tuntutan Kerja Dan Budaya Organisasi Terhadap Keterikatan Kerja Pada Dinas Komunikasi Dan Informatika Provinsi Jawa Barat

Khoirun Nisa, Humaira (2018) Tuntutan Kerja Dan Budaya Organisasi Terhadap Keterikatan Kerja Pada Dinas Komunikasi Dan Informatika Provinsi Jawa Barat. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Penelitian ini untuk mengetahui, menganalisis, dan menjelaskan bagaimana tuntutan kerja dan budaya organisasi terhadap keterikatan kerja studi pada Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Barat. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 50 pegawai dengan populasi 98 orang diambil dengan tingkat error 10%. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, kuesioner, dan wawancara. Metode analisis penelitian ini menggunakan analisis deskriptif verifikatif, uji validitas, reliabilitas, asumsi klasik, analisis korelasi, analisis regresi berganda serta uji hipotesis melalui Uji T dengan menggunakan bantuan software SPSS 21.0.0 for windows. Analisis deskriptif untuk mengetahui pengaruh tuntutan kerja, budaya organisasi dan keterikatan kerja, sedangkan analisis verifikatif digunakan untuk mengetahui hubungan tuntutan kerja dan budaya organisasi terhadap keterikatan kerja secara parsial. Hasil penelitian analisis deskriptif menyimpulkan bahwa tuntutan kerja dalam kategori cukup baik, budaya organisasi cukup baik dan keterikatan kerja cukup baik. Sedangkan hasil verifikatif secara parsial menunjukan bahwa tuntutan kerja berpengaruh negatif signifikan terhadap keterikatan kerja dan budaya organisasi berpengaruh positif signifikan terhadap keterikatan kerja pada Dinas Komunikasi dan Informatika Jawa Barat. Hal ini dikarenakan beban pekerjaan yang terlalu banyak, dan adanya konflik pada tuntutan pekerjaan yang harus diselesaikan akan menurunkan keterikatan kerja pada pegawai selain itu budaya organisasi juga turut memberikan kontribusi dalam meningkatkan motivasi berprestasi para pegawai yang rela mengidentifikasi nilai organisasi kedalam dirinya untuk mencapai tujuan organisasi, hal inilah yang menjadi penting bagi para atasan untuk memperkuat keterikatan kerja, karena pegawai yang tidak engaged adalah pusat masalah apabila pekerja kehilangan komitmen.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Tuntutan Kerja, Budaya Organisasi dan Keterikatan Kerja
Subjects: ?? UNIK1504 ??
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1)
Date Deposited: 31 Jan 2019 10:24
Last Modified: 31 Jan 2019 10:24
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/59187

Actions (login required)

View Item View Item