Laporan Kerja Praktek DI PT. BIKASOGA BAGIAN ADVERTISING

Rolanda, Rully (2007) Laporan Kerja Praktek DI PT. BIKASOGA BAGIAN ADVERTISING.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Pada dasarnya dalam dunia kerja menuntut kita untuk lebih mengembangkan dan meningkatkan kreatifitas. ilmu pendidikan yang didapat dari perkuliahan (perguruan tinggi) membantu kita membatasi permasalahan yang ada. Dalam bidang desain khususnya Desain Komunikasi Visual teori yang didapatkan pada masa perkuliahan memang penting untuk dipahami dan dikuasai tapi lebih diutamakan lagi adalah pelaksanaan dilapangan sebagai bukti nyata kita mampu mempraktekannya. Perkuliahan desain komunikasi visual porsi praktek lebih banyak dibanding dengan teori.sebagai seorang desainer kita harus dapat mengembangkan kenginan dari para klien. desain khususnya desain komunikasi visual mempunyai peranan penting dalam kehidupan sehari-hari yang dimana promosi adalah sebagai senjata jitu untuk mengenalkan suatu produk agar mudah dikenal oleh masyarakat luas. Promosi lebih mengikuti alur dan tidak simpang siur ini bukti bahwa ilmu yang didapat selama perkuliahan sangat berguna dalam dunia kerja nanti. kreatifitas merupakan kunci utama keberhasilan seorang desainer. Mata kuliah kerja praktek benar-benar dibutuhkan oleh mahasiswa untuk menguji sampai sejauh mana ilmu yang didapatkan dari perkuliahan dan bisa diterapkan pada dunia kerja. Mata kuliah kerja praktek ini juga bermanfaat untuk pengalaman dan adaptasi bagi mahasiswa bagaimana rasanya terjun langsung dalam dunia kerja, khususnya berhubungan dengan perusahaan yang bergerak dibidang Desain Komunikasi Visual, seperti Advertising, perusahaan animasi dan multimedia dan sebagainya. Mata kuliah ini mahasiswa dapat terlibat langsung dalam pembuatan suatu karya dan dapat menambah ilmu yang belum didapat selama perkuliahan ini merupakan kesempatan untuk menguji sampai sejauh mana kemampuan mahasiswa Desain Komunikasi Visual dalam mempraktekan apa yang dipelajari selama ini dan juga mendapatkan pengalaman berharga baik pahit maupun manis sebagai seorang desainer.

Item Type: Article
Subjects: Laporan Kerja Praktek > Fakultas Desain > Desain Komunikasi Visual > 2006
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain > Desain Komunikasi Visual (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:45
Last Modified: 16 Nov 2016 07:45
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/9375

Actions (login required)

View Item View Item