PROSEDUR PELAKSANAAN PEMBUKAAN DANPENUTUPAN REKENING TABUNGAN CITRA PADA BANK BTPN KCP MAJALAYA

Pratiwi, Tarina (2007) PROSEDUR PELAKSANAAN PEMBUKAAN DANPENUTUPAN REKENING TABUNGAN CITRA PADA BANK BTPN KCP MAJALAYA.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Praktek kerja lapangan dan penyusunan penulisan laporan akhir adalah salah satu syarat akademis guna menyelesaikan perkuliahan pada program D3 di Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM). Hampir setiap perguruan tinggi selalu menyelenggarakan Praktek Kerja Lapangan, adapun maksud dari kegiatan tersebut adalah agar mahasiswa dapat mengerti dan memahami dunia kerja yang nyata dengan tujuan untuk menerapkan ilmu pengetahuan dan kecanggihan teknologi yang diperoleh dari perguruan tingginya. Pada umumnya bertolak dari penyelenggaraan pendidikan tinggi, bahwa proses belajar mengajar suatu perguruan tinggi dengan sistem perkuliahan dan praktek – praktek di dalam kelas, hanya akan memberikan pengetahuan dan kemampuan umum yang terbatas sehingga seolah-olah tidak sesuai dengan kenyataan. Oleh karena itu untuk memadukan kedua hal antara kuliah dan praktek, dengan kenyataan dilakukan praktek kerja lapangan. Praktek Kerja Lapangan yang dilakukan oleh mahasiswa adalah praktek kerja yang diterapkan oleh pihak perguruan tinggi. Kemudian setelah selesai praktek maka setiap mahasiswa diwajibkan untuk menyusun Laporan Praktek Kerja Lapangan secara tertulis yang bersifat akademis dan ilmiah. Praktek kerja lapangan merupakan salah satu cara bagi mahasiswa untuk mendapatkan pengetahuan kerja, sekaligus untuk mengenal ruang lingkup kerja nyata yang akan dihadapi masa yang akan datang, dan menggabungkan antara teori-teori yang telah didapat selama di bangku perkuliahan dengan kerja yang sesungguhnya. Dengan latar belakang tersebut di atas penulis mengambil bank sebagai tempat praktek kerja lapangan karena penulis sangat tertarik dan ingin sekali mengamati dan mengetahui secara langsung kegiatan-kegiatan di bank, serta untuk mengetahui secara luas pengertian bank, peranan bank dan fungsi bank. Dunia kerja khususnya ilmu Perbankan saat ini mengalami persaingan yang sangat ketat dalam memasuki era millenium baru, maka dari itu untuk terjun ke dunia kerja yang nyata sangat dibutuhkan tenaga yang ahli dan memiliki ilmu pengetahuan yang luas dan mengerti serta tahu menggunakan teknologi yang berada di sekitar lingkungan kerja. Pada saat ini teknologi yang digunakan semakin canggih dimulai dari perlengkapan dan peralatannya yang digunakan disetiap perusahaan dan perkantoran. Perbankan merupakan salah satu lembaga keuangan yang mempunyai fungsi intermediari yang menjembatani antara pelaku ekonomi yang membutuhkan dana untuk kebutuhan produktif. Maka dengan ini penulis mengambil judul laporan kerja praktek yaitu “PROSEDUR PELAKSANAAN PEMBUKAAN DAN PENUTUPAN TABUNGAN CITRA PADA BANK BTPN KCP MAJALAYA “

Item Type: Article
Subjects: Laporan Kerja Praktek > Fakultas Ekonomi > Keuangan Dan Perbankan > 2006
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Keuangan dan Perbankan (D3)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:45
Last Modified: 16 Nov 2016 07:45
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/9606

Actions (login required)

View Item View Item