Muhidin and Msi, Ir (2000) PEMURNIAN DNA MITOKONDRIA Rhizoctonia solani DENGAN METODE PRESIFITASI.
Full text not available from this repository.Abstract
Isolasi DNA mitokondria dilakukan untuk berbagai tujuan misalnya analisis restriksi, maping gen, membuat probe dan lain-lain, tetapi sebelum mancapai tujuan tersebut harus dilakukan pemurnian mtDNA hasil isolasi mtDNA dari isolat yang diuji. Penelitian ini dilakukan di Lab. Mikrobiologi Fakultas Pertanian UMM, Laboratorium Jurusan Hama dan Penyakit Tanaman UNBRAW,. Alat-alat yang digunakan dapam pelaksanaan penelitian adalah timbangan analitik, pH meter, autoclav, laminar flow cabinet, termometer, mikro pipet, eppendorf, vortex, water-bath, homogeneser, sentrifuge, inkubator,. Bahan-bahan yang digunakan adalah isolat jamur R. Solani, media PDA, V-8 juice, buffer lisis, buffer TE, buffer isotonik, chloroform, phenol, NaOAc, isopropanol, EtOh, sukrosa. Metode yang dilakukan eksplorasi melalui beberapa tahap yaitu perbanyakan myselium R solani, isolasi mitokondria, isolasi mtDNA dari mitokondria, presipitasi mtDNA, penentuan konsentrasi dan kemurnian mtDNA Hasil penelitian menunjukkan bahwa presipitasi ulang dapat meningkatkan kemurnian dari nilai 1,68 menjadi nilai 1,85, menurunkan konsentrasi DNA yang diisolasi dari 5,10 ug/ul menjadi 4,78 ug/ul, menurunkan persentase DNA yang dapat diisolasi dari 1,515 . 10-5 menjadi 1,420 . 10-5 % dari berat basah myselium, menurunkan konsentrasi RNA dari 3,04 ug/ul menjadi 2,59 ug/ul.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Collections > Koleksi Perpustakaan Di Indonesia > Perpustakaan Di Indonesia > JIPTUMM > Research Report > Biotechnology |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:35 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:35 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/1140 |
Actions (login required)
View Item |