Sisca Veronica Sinaga, Erida (2009) PEMBANGUNAN APLIKASI PENGOLAHAN NASKAH DINAS DI BADAN PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI DAN TELEMATIK DAERAH PROVINSI JAWA BARAT. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Pengolahan naskah dinas dalam bentuk surat yang berupa nota dinas, di Badan Pengembangan Sistem Informasi dan Telematika Daerah Provinsi Jawa Barat belum optimal. Hal tersebut di karenakan sistem yang digunakan masih bersifat manual sehingga mengakibatkan timbulnya beberapa kendala bagi kelancaran pekerjaan yang mereka lakukan, diantaranya : kesulitan melakukan pencarian akibat kondisi penyimpanan naskah-naskah yang kurang teratur, selain itu seringkali terjadi keterlambatan dalam proses penyusunan laporan, sehingga sangat menyulitkan bagi mereka untuk membedakan naskah dinas yang masuk dengan naskah dinas yang keluar. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka sistem ini perlu dikembangkan untuk mengoptimalkan kinerja sistem di instansi tersebut sehingga permasalahan yang ada dapat diatasi. Dengan adanya rancangan sistem yang terkomputerisasi, pengolahan naskah dinas menjadi lebih cepat dan akurat sehingga dapat meningkatkan keefisienan kinerja sistem. Dalam implementasi aplikasi pengolahan naskah dinas ini, penulis menggunakan bahasa pemograman PHP dan menggunakan database server MySQL. Pengujian yang digunakan untuk menguji sistem adalah metode pengujian black box. Berdasarkan hasil pengujian alpha dengan kasus sample uji yang telah dilakukan memberikan kesimpulan bahwa pada proses masih memungkinkan untuk terjadinya kesalahan penyaringan proses dalam bentuk arahan tampilan message box belum maksimal ditampilkan, tetapi secara fungsional sistem sudah dapat menghasilkan output yang diharapkan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | D3 Tugas Akhir > Teknik Informatika > 2008 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:49 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:49 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/12278 |
Actions (login required)
View Item |