PENGARUH LOAN TO DEPOSIT RATIO TERHADAP TINGKAT PROFITABILITAS PADA PT. BANK SYARIAH MANDIRI Tbk.

Joko Purnomo, Tri (2009) PENGARUH LOAN TO DEPOSIT RATIO TERHADAP TINGKAT PROFITABILITAS PADA PT. BANK SYARIAH MANDIRI Tbk. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

PT. Bank Syariah Mandiri Tbk merupakan badan usaha yang menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan dan menyalurkan dalam bentuk pembiayaan bentuk lainya berdasarkan prinsip syariah.. Rasio yang memperlihatkan perbandingan antara kredit yang diberikan dengan sumber dana yang dimiliki bank dikenal dengan istilah loan to deposit ratio (LDR) dengan demikian LDR ini memperlihatkan tingkat ekspansi kredit yang dilakukan oleh suatu bank dalam usaha memperoleh profitabilitas. Berdasarkan pemikiran diatas, penelitian ini bertujuan : (1) Untuk mengetahui perkembangan Loan to Deposit Ratio (LDR) pada PT. Bank Syariah Mandiri Tbk.(2) Untuk mengetahui perkembangan profitabilitas (ROA) pada PT. Bank Syariah Mandiri Tbk.(3) Untuk mengetahui pengaruh Loan to deposit ratio (LDR) terhadap profitabilitas (ROA) pada PT. Bank Syariah Mandiri Tbk. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Data diperoleh melalui ikhtisar keuangan periode bulanan dari November 2006 �¢���� Oktober 2007, Sedangkan analisis data dengan menggunakan analisis regresi linear sederhana, korelasi, determinasi. Uji hipotesis menggunakan uji �¢����t�¢���� dengan bantuan program SPSS 11.5 for windows. Hasil penelitian penulis menunjukan bahwa Loan to deposit Ratio (LDR) tidak berpengaruh secara signifikan terhadap profitabilitas (ROA). Tingkat hubungan korelasi kedua variabel rendah dan menunjukan nilai korelasi negatif. Tingkat pengaruh yang terjadi adalah sebesar 28,51 % dan sisanya sebesar 71,49 % dipengaruhi oleh faktor lain. Hasil penelitian ini dapat diterima mengingat sangat banyak faktor lain yang mempengaruhi profitabilitas.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Manajemen > 2008
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:49
Last Modified: 16 Nov 2016 07:49
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/12903

Actions (login required)

View Item View Item