Analisis Modal Sendiri Pengaruhnya Terhadap Tingkat Perolehan Sisa Hasil Usaha (SHU) pada Primkopad Kupus II Ditkuad Kota Bandung

Bequimaniar Rustriati, Nisa (2010) Analisis Modal Sendiri Pengaruhnya Terhadap Tingkat Perolehan Sisa Hasil Usaha (SHU) pada Primkopad Kupus II Ditkuad Kota Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Koperasi merupakan salah satu kekuatan ekonomi yang tumbuh dan berkembang di kalangan masyarakat sebagai pendorong tumbuhnya perekonomian nasional. Koperasi mempunyai fungsi utama yaitu tempat menghimpun dan menyalurkan dana secara efektif dan efisien. Kegiatan usaha koperasi tujuannya tidak hanya untuk mencari keuntungan (non profit oriented) tetapi berorientasikan pada manfaat untuk kesejahteraan anggota (benefit oriented). Demi menjaga kelangsungan hidup dan meningkatkan kemampuan usaha ini, koperasi memerlukan modal untuk menjaga dan meningkatkan usaha koperasi. Peningkatan perolehan modal sendiri ini tidak selalu menghasilkan peningkatan sisa hasil usaha begitu pula sebaliknya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui modal sendiri, sisa hasil usaha, dan seberapa besar pengaruh modal sendiri dengan sisa hasil usaha pada Primkopad Kupus II Ditkuad Kota Bandung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif verifikatif dengan pendekatan kuantitatif. Sedangkan metode pengumpulan sampel yang digunakan adalah pendekatan Purposive, dengan populasi laporan keuangan 11 tahun, didapat 7 tahun yang dijadikan sampel penelitian. Sedangkan metode statistik yang digunakan adalah penggunaan regresi linier sederhana, koefisien korelasi pearson, koefisien determinasi, uji hipotesis dan juga menggunakan aplikasi SPSS 15.0 for windows untuk memperkuat perhitungan secara manual. Hasil penelitian menunjukan modal sendiri dari laporan keuangan 7 tahun, yaitu mengalami kenaikan selama periode penelitian. Sisa hasil usaha cenderung mengalami kenaikan, tahun 2006 dan tahun 2007 mengalami penurunan. Hasil analisis kuantitatif bahwa besarnya tingkat keeratan hubungan (korelasi) yang sangat kuat diperoleh yaitu sebesar 0,828 maka hubungan ini menurut aturan kriteria dari Husein Umar termasuk hubungan yang sangat kuat dan besarnya pengaruh variabel independent (modal sendiri) terhadap variabel dependent (sisa hasil usaha) adalah sebesar 68,6%, artinya sisa hasil usaha dipengaruhi oleh modal sendiri dan sisanya sebesar 31,4% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain diantaranya adalah partisipasi anggota, kinerja pengurus, dan modal pinjaman

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Modal Sendiri, Sisa Hasil Usaha dan Laporan Keuangan
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Akuntansi > 2010
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Akuntansi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:53
Last Modified: 16 Nov 2016 07:53
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/15505

Actions (login required)

View Item View Item