Rianty Lasmana, Rany (2012) Perancangan Sistem Informasi Perpustakaan Di SMP Negeri 40 Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Perpustakaan SMP Negeri 40 Bandung merupakan suatu unit kerja untuk melakukan pelayanan sekolah terhadap kebutuhan informasi yang menunjang kegiatan belajar mengajar antara guru dan siswa serta karyawan yang ada di dalamnya. Dalam menjalankan kegiatan perpustakaan, proses pengolahan data, peminjaman, pengembalian serta pembuatan laporan masih menggunakansistem manual, sehingga memerlukan banyak waktu dan tenaga. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan wawancara. Pengembangan sistem ini, penulis menggunakan metode pengembangan sistem Prototype paradigma dengan teknik pengumpulan data yang digunakan, yaitu wawancara dan observasi. Metode pendekatan sistem menggunakan metode pendekatan berorientasi objek, yaitu Use Case Diagram, Activity Diagram, Sequence Diagram, Collaboration Diagram, Class Diagram, Component Diagram, dan Deployment Diagram. Implementasi dan rancangan program menggunakan bahasa pemrograman Java dengan database MySql. Metode perancangan sistem yaitu menganalisa sistem, desain sistem,implementasi sistem, dan mengevaluasi sistem. Sistem informasi ini dapat mengolah data buku, anggota, transaksi peminjaman dan pengembalian serta laporan. Dengan memanfaatkan ��Sistem Informasi Perpustakaan di SMP Negeri 40 Bandung�� ini maka tingkat pelayanan kepada siswa, karyawan serta guru menjadi lebih baik dari sebelumnya, meminimalkan kesalahan dalam pemasukan data, dan keterlambatan alur informasi kepada pemimpin. Sistem informasi ini mudah dipahami oleh pengguna serta dapat disajikan dalam bentuk laporan yang sederhana tetapi dapat mengikuti setiap terjadi perubahan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Sistem Informasi Akademik, Prototype, Objek |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Manajemen Informatika > Sistem Informasi > 2012 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Sistem Informasi (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:54 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:54 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/16726 |
Actions (login required)
View Item |