Tinjauan Visual Motif Batik Parang Rusak Barong keraton Yogyakarta

Kusuma Rahayu, Dina (2016) Tinjauan Visual Motif Batik Parang Rusak Barong keraton Yogyakarta. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Batik Parang Rusak Barong merupakan warisan budaya nusantara, dimana batik ini menjadi batik tertua di Indonesia yang memiliki nilai estetika tinggi, serta sarat makna dan filosofinya yang merupakan salah satu kearifan lokal yang perlu dipahami dan terus dilestarikan. Batik Parang Rusak Barong tidak hanya sarat akan makna dan filosofinya tetapi juga menjadi pedoman utama untuk menentukan strata sosial seseorang, dimana Batik Parang Rusak Barong hanya boleh di pakai oleh Raja. Pola pikir masyarakat Jawa yang meyakini mistis-spiritual menjadikan terciptanya seni batik sebagai sebuah simbol kosmologi masyarakat Jawa khususnya Keraton Yogyakarta yang tertuang dalam simbol dari motif batik Parang Rusak Barong. Simbolisme masyarakat Jawa selain sebagai media informasi juga sebagai pedoman sosial yang di dasari oleh krida, cipta, rasa sebagai bentuk dari refleksi dari realitas kehidupan, pandangan hidup agar terjalinnya kondisi kehidupan yang harmonis, menjadikan batik Parang Rusak Barong sebagai media simbol dari pola pikir masyarakat Jawa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Batik Parang Rusak Barong, Kosmologi, Simbolisme, Masyarakat Jawa.
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Desain > Desain Komunikasi Visual > 2015
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain > Desain Komunikasi Visual (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:55
Last Modified: 16 Nov 2016 07:55
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/17471

Actions (login required)

View Item View Item