Restiani, Metti (2011) Tinjauan Atas Prosedur pengelolaan Dan Pelayanan Pajak Bumi Dan Bangunan Pada Dinas Perpajakan Daerah Kota Cianjur.
Full text not available from this repository.Abstract
Dilihat dari realisasi penerimaan sektor pedesaan dan perkotaan Kabupaten Cianjur tidak mencapai hasil optimal sesuai rencana yang telah ditetapkan selama 3 tahun terakhir, maka perlu dilakukan evaluasi terhadap pengelolaan maupun pelayanan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) selama ini. Salah satu penyebab adalah banyaknya permasalahan PBB yang tidak dipahami para pengelola PBB dari tingkat Desa hingga Kabupaten. Agar rencana penerimaan PBB sektor pedesaan dan perkotaan tahun 2010 kedepan dapat dicapai dengan baik, maka perlu dilakukan perbaikan pengelolaan dan pelayanan PBB. Terdapat permasalahan dalam pengelolaan dan pelayanan PBB yaitu seperti banyaknya pengaduan masyarakat tentang besarnya NJOP (Nilai Jual Objek Pajak) yang naik hampir setiap tahun, dapat dijelaskan bahwa Dasar Pengenaan PBB menurut Undang-Undang Nomor 12 tahun 1985 yang telah diubah dengan Undang-undang Nomor 12 tahun 1994 tentang PBB adalah NJOP. NJOP adalah harga rata-rata yang diperoleh dari transaksi jual beli yang terjadi secara wajar. Bilamana tidak terdapat transaksi jual beli, NJOP ditentukan melalui perbandingan harga dengan obyek lain yang sejenis, atau nilai perolehan baru, atau nilai jual obyek pajak pengganti.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengelolaan Dan Pelayanan Pajak Bumi |
Subjects: | Laporan Kerja Praktek > Fakultas Ekonomi > Akuntansi > 2010 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Akuntansi (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:57 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:57 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/18891 |
Actions (login required)
View Item |