Perancangan Sistem Informasi Promosi Dan Penjualan Berbasis Web Di Ganda Indah Buana Shop Bogor

Hasanudin, Ginanjar (2012) Perancangan Sistem Informasi Promosi Dan Penjualan Berbasis Web Di Ganda Indah Buana Shop Bogor. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Internet adalah sebuah sistem komunikasi global yang menghubungkan komputer-komputer dan jaringan-jaringan komputer diseluruh dunia. Pada saat sekarang ini internet merupakan salah satu sektor teknologi informasi yang perkembangannya sangat pesat. Hal itu bisa dilihat dari semakin meningkatnya penggunaan internet, karena internet sudah menjadi kebutuhan pokok bagi sebagian orang. Untuk meningkatkan penjualan sepatu, Ganda Indah Buana Shop Bogor terus melakukan promosi produk kepada masyarakat. Minimnya media promosi berdampak pada tingkat penjualan yang menyebabkan tidak tercapainya target penjualan. Untuk mengatasi masalah tersebut maka dibangun sebuah website penjualan secara online dan promosi dengan media perantara lainnya yaitu internet. Dalam pengembangan sistem ini penulis menggunakan metode prototype dimana analisis dan perancangan sistemnya menggunakan alat bantu diagram konteks, DFD, kamus data, relasi table dan ERD. Dibangunya website promosi dan penjualan secara online ini dikhususkan pada sisi penjualan, namun mencangkup pula promosi dan pemesanan secara online. Sehingga tujuan utama dibangunnya website ini tidak lain adalah untuk meningkatkan penjualan, sedangkan di sisi lain website ini diharapkan dapat memudahkan konsumen dalam mengakses mengenai produk-produk sepatu dan melakukan pemesanan produk sepatu, sehingga promosi produk bisa menyebar luas dan diterima masyarakat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: sepatu, promosi, penjualan, website
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Manajemen Informatika > Sistem Informasi > 2012
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Sistem Informasi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:58
Last Modified: 16 Nov 2016 07:58
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/19847

Actions (login required)

View Item View Item