Juanita, Nandini (2011) Kegiatan Corporate Social Responsibilty (CSR) Peduli Lingkungan Di Desa Lebak Jero Garut OLeh HUmas PT. Kereta Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 2 Bandung Dalam Meningkatkan Citra Perusahaan. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) ��Peduli lingkungan�� di Desa Lebak Jero Garut yang dilakukan oleh Humas PT. Kereta Api Indonesia (Persero) DAOP 2 Bandung dalam meningkatkan citra perusahaan. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan Metode Deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, studi pustaka, internet searching, dan dokumentasi. Untuk teknik analisis data yang digunakan, antara lain data collection, data reduction, data display, dan data conclusion drawing (Verification). Subyek dalam penelitian ini adalah Humas PT. Kereta Api Indonesia (Persero), informan penelitiannya adalah karyawan PT. Kereta Api Indonesia (Persero) dan masyarakat Desa Lebak Jero yang berjumlah 3 orang. Peneliti memilih ketiga anggota tersebut sebagai informan dari penelitian ini dengan menggunakan teknik purposive sampling.br / Hasil penelitian menunjukan bahwa Penelitian yang dilakukan oleh Humas DAOP 2 Bandung melakukan pendekatan terlebih dahulu kepada masyarakat Desa Lebak Jero, perencanaan dan pemograman yang dilakukan adalah bantuan yang diberikan oleh PT. KAI DAOP 2 Bandung pada tanggal 16 September 2009 kepada masyarakat Lebak Jero sesuai dengan program CSR PT. KAI. Pelaksanaan program yang dilakukan oleh Humas DAOP 2 Bandung adalah bantuan meliput seluruh kegiatan yang dilaksanakan di Desa Lebak Jero. Evaluasi program yang dilakukan adalah dengan melangkah pada tahap selanjutnya, saat kegiatan itu berhasil dan mempunyai dampak positif bagi perusahaan.br / Dari hasil tersebut, peneliti dapat menyimpulkan bahwa kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) ��Peduli lingkungan�� dalam meningkatkan citra perusahaan merupakan suatu yang digunakan oleh Humas DAOP 2 Bandung dalam mencapai suatu tujuan yang dikehendaki oleh PT. KAI yaitu meningkatkan citra perusahaan. Saran yang peneliti sampaikan adalah alangkah baiknya meningkatkan kerjasama yang lebih baik lagi dengan pihak-pihak terkait, baik internal maupun eksternal, dalam mensukseskan kegiatan CSR yang dilaksanakan oleh Humas PT. KAI DAOP 2 Bandung di daerah lainnya.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Peduli Lingkungan, Humas PT. Kereta Api Indonesia (Persero) |
Subjects: | D3 Tugas Akhir > Public Relations > 2011 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:00 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:00 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/21485 |
Actions (login required)
View Item |