Nusa Pribadi, Rendi (2012) Sistem Informasi Pengarsipan Agenda Surat Masuk Dan Keluar Di Panitera Muda Perkara Perdata Agama Makamah Agung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Pengarsipan surat masuk dan keluar merupakan kegiatan yang sering dijumpai pada instansi manapun. Surat masuk dan keluar menjadi sangat penting bagi suatu instansi, karena keduanya merupakan informasi tertulis yang suatu waktu dapat menjadi acuan instansi dalam mengambil keputusan, selain itu surat masuk dan keluar merupakan salah satu teknik komunikasi resmi diantara kedua instansi, sehingga diperlukan sistem yang dapat menjaga informasi yang jelas dan memudahkan dalam melakukan pencarian dan pembuatan laporan mengingat banyaknya data yang ada. Proses untuk membantu dan menjamin agar data yang dikelola terjaga keakuratannya dalam proses pengolahan maupun penyimpanannya maka dibutuhkan sistem yang baik untuk mengolah data surat masuk dan keluar. Dengan adanya sistem yang mengatur proses pengarsipan yang dimulai dari pencatatan, penanganan, dan penyimpanan arsip akan mempermudah dalam melakukan pencarian dan pembuatan laporan yang sewaktu-waktu diperlukan baik itu mengacu pada periode atau pada satuan arsip pada data yang dikelola. Metode analisis yang digunakan dalam pembangunan sistem ini adalah analisis terstruktur, dimana tools yang digunakan untuk memodelkan aliran data adalah data flow diagram (DFD), dan diagram untuk memodelkan relasi antara data menggunakan E-R diagram. Sistem informasi pengarsipan agenda surat masuk dan keluar di Panitera muda perkara perdata agama Mahkamah Agung ini memiliki beberapa hak akses yatu Tata usaha, Panitera muda, dan Ketua muda. Dibandingkan dengan sistem sebelumnya aplikasi ini memiliki beberapa kelebihan, yaitu sistem mampu menggantikan sistem yang berjalan sebelumnya, sistem dapat mencegah adanya duplikasi data, pencarian yang singkat dan akurat.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengarsipan, Surat masuk, Surat keluar, Tata usaha, Panitera muda dan Ketua Muda. i |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2012 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:01 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:01 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/22461 |
Actions (login required)
View Item |